PILPRES 2024
Sikap AHY saat Anies-Cak Imin Deklarasi Maju Pilpres, Senyum Lihat Surya Paloh & Atur TakTik Matang
TRIBUN-VIDEO.COM - Setelah dicampakan oleh NasDem dan Anies Baswedan, Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) tidak mengeluarkan sepatah katapun.
Namun sikap AHY saat pendeklarasian Anis-Cak Imin sebagai capres-cawapres diungkap oleh Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) Demokrat Andi Arief.
AHY disebut hanya tersenyum melihat manuver Ketua Umum NasDem, Surya Paloh, dan rekannya, Anies.
Baca: BREAKING NEWS: Sahroni Batal Laporkan SBY soal Pernyataan Bohong Terkait Deklarasi Anies-AHY
Dilansir dari TribunJakarta.com, hal itu disampaikan Andi Arief melalui Twitternya (@Andiarief__) pada Minggu (3/9/2023).
"Apa sikap AHY? SANGAT matang menyikapinya, dia menerima dengan ikhlas. Dia hanya tersenyum melihat apa yang dilakukan seniornya SP dan kawannya Anies," tulis Andi Arief.
Dalam unggahannya, Andi Arief juga sempat membongkar surat Anies Baswedan yang meminta AHY menjadi wakilnya.
Hal itu disebut Demokrat sebagai pengkhianatan, karena ternyata ia setuju berpasangan dengan Cak Imin.
Sementara itu, terlihat dalam Instagram pribadi AHY, saat pendeklarasian Anies-Cak Imin ia tampak tengah liburan bersama keluarga kecilnya.
AHY mengunggah foto sedang naik Vespa bersama istrinya, Annisa Pohan dan putrinya, Almira Tunggadewi Yudhoyono.
Baca: BREAKING NEWS: Nasib Demokrat seusai Pisah dengan Anies Baswedan, AHY Bakal Gelar Rapat Internal
Foto naik Vespa bertiga itu diunggah AHY di Instagram (@agusyudhoyono) pada Sabtu (2/9/2023).
Setelah healing, AHY mulai kembali bekerja hari ini, Senin (4/9/2023).
Lulusan Akademi Militer tahun 2000 itu akan mengumpulkan para pimpinan DPP Partai Demokrat untuk mengatur taktik politiknya ke depan.
Sebab, saat ini, hanya Demokrat yang belum berada di koalisi manapun jelang Pilpres 2024.
Baca: AHY Sempat Dilamar 7 Kali Cawapres Anies, Surya Paloh Langsung Minta Cak Imin Jadi Cawapres
"Saat ini kami sedang fokus konsolidasi internal. Ke depan akan ada beberapa pertemuan-pertemuan yang sedang diagendakan oleh Mas Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)."
"Karena bagaimanapun beliau selaku Ketua Umum selalu berupaya dan selalu ingin mendengar seperti apa aspirasi rakyat dari setiap daerah, dari setiap pelosok penjuru Indonesia," kata Kepala Bakomstra Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra, Minggu (3/9/2023) (Tribun-Video.com/TibunJakarta.com)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul AHY Healing Saat Anies-Cak Imin Deklarasi Maju Pilpres: Senyum Lihat Surya Paloh hingga Atur Taktik
# TRIBUNNEWS UPDATE # Anies # Cak Imin # Pilpres # Demokrat # AHY
Reporter: Ariska Nur Choirina
Video Production: Ika Vidya Lestari
Sumber: TribunJakarta
TRIBUNNEWS UPDATE
Rangkuman India-Pakistan: China Bantu Pakistan Luncurkan Lusinan Jet Tempur Gempur India Bak Sekarat
31 detik lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Rangkuman Perang Israel-Hamas: Yaman Amuk Bandara, 2 Kota Besar Israel Dibabat Roket Hamas
7 menit lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Respons Jokowi soal Meme Ciuman dengan Prabowo, Nilai Mahasiswa ITB Sudah Kebablasan: Ada Batasnya
15 menit lalu
Tribunnews Update
Detik-detik Gadis 15 Tahun Tak Berdaya Dililit Ular Piton Raksasa di Kebun, Begini Kondisinya Kini
17 menit lalu
Tribunnews Update
Sindiran Megawati soal Polemik Ijazah Jokowi: Susah Amat, Kalau Betul Ada Ya Kasih Lihat Aja
17 menit lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.