Pilpres 2024
Ngamuk! Kader Demokrat Murka ke Anies Baswedan, Baliho Dicopot, Dirobek, Dicoret-coret & Dibakar
TRIBUN-VIDEO.COM - Kemarahan Partai Demokrat kepada bakal capres Anies Baswedan tak terbendung, setelah NasDem secara sepihak menduetkan Anies dengan Cak Imin.
Seluruh baliho Anies dan AHY yang sebelumnya sudah terpasang kini diturunkan.
Bahkan mereka merobek, mencoret-coret hingga membakar baliho bergambar Anies.
DPC partai Demokrat Kabupaten Cianjur gerak cepat mencopot baliho Anies, setelah mendapat kabar tersebut.
Pada (31/8) malam, para kader langsung mencopot kemudian merobek baliho Anies.
Pencopotan juga dilakukan oleh DPC Demokrat di Indramayu.
Baca: Balasan Anies Baswedan seusai Disindir SBY: Harus Ikhlas, Dipuji Tidak Terbang Dicaci Tidak Tumbang
Bahkan, kader Demokrat di Indramayu mencoret-coret wajah Anies Baswedan menggunakan cat semprot berwarna hitam.
Total ada sekitar 200-300 titik lokasi baliho dengan foto Anies di Indramayu yang dicopot.
Sementara, di Sragen Jawa Tengah, para kader membakar baliho gambar Anies.
Ada 3 baliho yang dicopot lalu dibakar di lokasi.
Baliho bergambar Anies Baswedan yang dibakar sebelumnya terpasang di Jalan Gabugan-Brumbung di Kecamatan Tanon dan di Jalan Solo-Purwodadi di Kecamatan Gemolong.
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Jawa Tengah, Rinto Subekti mengatakan aksi pembakaran baliho bergambar Anies Baswedan sebagai bentuk kemarahan kader Partai Demokrat.
(*)
Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul PENYEBAB Baliho Anies Baswedan Dibakar di Sragen : Kader Demokrat Marah, Bukan karena Instruksi
# AHY # Anies Baswedan # Cak Imin
Video Production: Yogi Putra Anggitatama
Sumber: TribunSolo.com
Nasional
Ganjar dan Anies Diminta Bersuara soal Isu Ijazah Palsu Jokowi karena Sama-sama Alumni UGM
Jumat, 25 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Ganjar dan Anies Diminta Bersuara soal Dugaan Ijazah Palsu Jokowi, tapi Keduanya Masih Bungkam
Kamis, 24 April 2025
TO THE POINT
Alumni UGM Desak Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan Tanggapi Polemik Ijazah Jokowi, Ini Alasannya!
Kamis, 24 April 2025
Tribunnews Update
Sama-sama Alumni UGM, Ganjar & Anies Diminta Bersuara Dugaan Ijazah Palsu Jokowi, Kini Masih Bungkam
Kamis, 24 April 2025
TJB Update
Anggun bak Putri Keraton, Intip Gaya Annisa Pohan di Perayaan Hari Kartini, Berkebaya Encim Biru
Rabu, 23 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.