Senin, 12 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Buntut Prabowo Ganti Nama Koalisi, PKB Ngaku Kaget hingga Buka Peluang Gabung Koalisi Lain

Kamis, 31 Agustus 2023 12:08 WIB
Tribun Jateng

TRIBUN-VIDEO.COM - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengaku kaget dengan bergantinya nama Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) menjadi Koalisi Indonesia Maju (KIM).

Selain itu, Ketua DPP PKB Daniel Johan mengatakan bahwa pihaknya pun terbuka untuk kemungkinan bergabung dengan koalisi lain.

Hal itu diungkapkan Daniel di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta pada Rabu (30/8/2023).

Pihaknya mengaku kaget atas perubahan koalisi tersebut karena dilakukan secara mendadak.

"Iya itu (penggantian nama koalisi-Red) dilakukan mendadak, sehingga sempat buat kaget juga," ujarnya, saat dimintai konfirmasi awak media, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (30/8).

Baca: Survei LSI Denny JA soal 3 Bacapres: Elektabilitas Prabowo Konsisten Meningkat, Ganjar-Anies?

Diketahui pergantian nama itu dilakukan oleh Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto berdasarkan diskusi singkat sebelum acara HUT ke-25 PAN dimulai.

Diskusi itu dilakukan oleh sejumlah pemimpin partai koalisi yakni Zulkfli Hasan, Airlangga Hartarto, dan Yusli Ihza Mahendra.

Sedangkan Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar datang terlambat.

Meski begitu, Daniel menyatakan bahwa PKB disebut masih memiliki komitmen dengan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya.

Namun Daniel menyatakan terbuka untuk pihaknya bergabung dengan koalisi lain.

Hal itu bisa terjadi apabila Gerindra tidak memegang teguh komitmennya.

Baca: Jalan Bareng Prabowo, hanya Ganjar yang Diteriaki Presiden saat Dampingi Jokowi ke Pekalongan

"Ya kami terbuka dengan seluruh koalisi, tetapi kan sejauh ini kami masih komit dengan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya, kecuali yang satunya (Partai Gerindra) enggak komit. Nah itu lain putusan, kita lihat nanti," katanya.

Lebih lanjut, terkait dukungan PKB pada Prabowo Subianto, Daniel belum secara tegas menyatakan demikian.

Meski begitu, pihaknya menyebut bahwa PKB yakin jika Prabowo adalah sosok yang memegang teguh komitmen.

"Belum tahu, karena sampai saat ini kami meyakini Pak Prabowo sosok patriot, sosok satria yang akan selalu memegang komitmennya, termasuk memegang komitmen dan menjalankan deklarasi Sentul," tukasnyaa.

(Tribun-Video.com/TribunJateng.com)

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Penggantian Nama KKIR Jadi KIM Berbuntut Panjang, PKB Buka Peluang Gabung Koalisi Lain

Host: Alexa Dhea
VP: Irvan

# KKIR # PKB # Indonesia Maju # Cak Imin # Prabowo Subianto

Editor: bagus gema praditiya sukirman
Reporter: Dhea Andika Rizqi
Video Production: Irvan Nur Prasetyo
Sumber: Tribun Jateng

Tags
   #Prabowo   #KKIR   #PKB   #Cak Imin

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved