Senin, 12 Mei 2025

Terkini Nasional

Cak Imin Tak Diajak, Akui Tak Tahu KKIR Berubah jadi Koalisi Indonesia Maju dari Prabowo Subianto

Rabu, 30 Agustus 2023 17:29 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin mengaku tak dilibatkan dalam pemberian nama Koalisi Indonesia Maju sebagai nama koalisinya bersama Gerindra, PAN, dan Golkar semalam.

Cak Imin berujar, ia tidak tahu menahu saat Prabowo dalam pidatonya di HUT ke-25 PAN secara tiba-tiba memberi nama baru koalisinya sebagai pengganti Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR).

Cak Imin menyatakan, dirinya baru mengetahui hal itu saat acara HUT ke-25 PAN yang digelar pada Senin (28/8/2023) malam.

"Saya juga baru tahu (nama Koalisi Indonesia Maju)," kata Cak Imin saat ditemui di Golden Ballroom, Hotel Sultan, Jakarta, usai acara HUT ke-25 PAN.

Cak Imin lantas menyatakan, ia belum pernah diajak rembukan terkait penetapan nama Koalisi Indonesia Maju tersebut.

Cak Imin mengaku, baru mengetahui nama koalisi yang diusung bersama Gerindra itu berubah setelah diberikan informasi oleh Prabowo Subianto.

Sebagai tindak lanjut, Cak Imin menyatakan, ia akan melaporkan perubahan nama koalisi tersebut ke internal Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Baca: Diduga Tak Netral Jelang Pemilu 2024, DPRD Padang panggil sejumlah ASN untuk Klarifikasi

Meski begitu, Cak Imin enggan menilai kalau dirinya tidak dilibatkan atau dikesampingkan dalam koalisi ini.

Sebelumnya, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto resmi mengumumkan nama poros koalisi baru bersama Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN), dan Partai Bulan Bintang (PBB).

Prabowo menamakan koalisi tersebut Koalisi Indonesia Maju.

Hal itu disampaikan Prabowo saat memberikan sambutan di acara rangkaian HUT ke-25 PAN, di Golden Ballroom, Hotel Sultan, Jakarta.

Prabowo menyatakan, nama tersebut ditetapkan atas hasil rembukan dengan para ketua umum keempat partai politik (parpol) tersebut.

Adapun mereka yakni, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan atau Zulhas, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, dan Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra.

Keputusan itu juga didasari secara singkat karena didasari atas kecintaan koalisi tersebut terhadap Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).

(Tribun-Video.com/ Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Cak Imin Ngaku Baru Tahu Nama KKIR Berubah jadi Koalisi Indonesia Maju dari Prabowo Subianto

#prabowosubianto #cakimin #muhaiminiskandar

Editor: Restu Riyawan
Reporter: Yustina Kartika Gati
Video Production: yohanes anton kurniawan
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Cak Imin   #Prabowo Subianto   #Golkar   #Gerindra

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved