Terkini Nasional
Jokowi Apresiasi Program Pendidikan Sekolah Gratis di Jawa Tengah, Ingin Berlakukan Secara Nasional
Laporan Wartawan Tribunnews Taufik Ismail
TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden Joko Widodo atau Jokowi meninjau aktivitas pembelajaran di SMKN Jawa Tengah, Kota Semarang, Jawa Tengah, Rabu (30/8/2023).
Seusai melakukan peninjauan, Jokowi mengapresiasi program pembelajaran dari pemerintah provinsi yang memberikan akses serta fasilitas pendidikan secara gratis bagi anak-anak dari keluarga tidak mampu.
"Pertama, itu bagus, dari keluarga-keluarga tidak mampu tidak dipungut biaya dan justru dibiayai semuanya dari pemerintah provinsi. Seragam, sepatu, dan lain-lainnya, makan karena harus boarding. Cukup bagus," ujar Presiden.
Selain itu, Presiden juga mengapresiasi sarana dan prasarana yang ada di SMKN Jawa Tengah, Kota Semarang. Menurut Presiden, fasilitas yang disediakan sekolah tersebut cukup lengkap dan sudah sejalan dengan kebutuhan dunia industri.
Baca: Kompak Berbaju Putih & Beri Jempol, Pengamat: Jokowi Lebih Ingin Prabowo Presiden Ketimbang Ganjar
"Kalau saya melihat SMK di provinsi yang lain, ini juga jauh lebih bagus. Mesin-mesinnya sampai ke CNC (computer numerical control) semua mesin dasar, sampai CNC semuanya ada semuanya. Kemudian me-link-an dengan industri, di sini juga sudah di-link-kan dengan industri," ungkap Presiden.
Tak hanya itu, SMKN Jawa Tengah juga menyediakan fasilitas kursus bahasa Jepang dalam rangka mempersiapkan peserta didiknya untuk mendapatkan beasiswa dari berbagai perguruan tinggi yang ada di Jepang. Hal tersebut dinilai Presiden dapat membantu pemerintah dalam menyelesaikan masalah kemiskinan di Tanah Air.
"Tadi juga ada kursus bahasa Jepang untuk mendapatkan beasiswa di college yang ada di Jepang, ini juga bagus. Menyelesaikan masalah-masalah yang berkaitan dengan kemiskinan, saya kira baik," kata Presiden.
Baca: Kompak Berbaju Putih & Beri Jempol, Pengamat: Jokowi Lebih Ingin Prabowo Presiden Ketimbang Ganjar
Oleh karena itu, Presiden mengatakan bahwa ia akan segera menginstruksikan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim untuk turut meninjau SMKN Jawa Tengah dan melakukan evaluasi. Presiden yakin, program pembelajaran di SMKN Jawa Tengah dapat diterapkan secara nasional di seluruh Indonesia.
"Mendikbud biar ke sini. Kalau menurut saya bisa (diterapkan secara nasional). Mendikbud yang ke SMK Semarang ini baru nanti kita putuskan. Tapi saya melihat bagus," tutur Presiden.(Tribun-Video.com / Tribunnews)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Puji Program Pembelajaran SMKN Jateng, Jokowi Minta Mendikbud Ikut Meninjau
# Jokowi # sekolah gratis # Jawa Tengah # SMKN Jawa Tengah
Video Production: yohanes anton kurniawan
Sumber: Tribunnews.com
tribunnews update
Mahfud MD: Jika Pengadilan Ketok Palu Ijazah Jokowi Palsu, Bisa Dipidana
Senin, 5 Mei 2025
Tribunnews Update
Roy Suryo Akui akan Desak Polri Periksa Skripsi Jokowi Jika Nyatakan Ijazah Asli: Acak Kadut Gitu
Minggu, 4 Mei 2025
Tribunnews Update
Roy Suryo Ogah Ijazah Jokowi Dicek di Laboratorium Forensik Polri & Internal: Nanti Bisa Direkayasa
Minggu, 4 Mei 2025
Tribunnews Update
Roy Suryo: Kalau Pengacara Bilang Ijazah Jokowi Nggak Pernah Dibuka, Berarti yang Diunggah PSI Hoaks
Minggu, 4 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.