Minggu, 11 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Kronologi Emak-emak Lempar Sandal dan Siram Jokowi di Medan, Langsung Diteriaki Warga Segedung

Minggu, 27 Agustus 2023 19:52 WIB
Kompas.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Seorang wanita diamankan paspampres saat Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan di Medan, Sumatera Utara pada Minggu (27/8/2023).

Pasalnya, emak-emak tersebut mendadak melemparkan sandal ke arah kepala negara.

Insiden itu membuat warga yang hadir dalam acara tersebut langsung berteriak.

Diketahui, Presiden Jokowi menghadiri acara Rembuk Relawan Wali Kota Medan Bobby Nasution di Gedung Serba Guna, Deli Serdang.

Mulanya, muncul seorang wanita berbaju hitam merangsek di tengah kerumunan.

Ia berupaya menerobos pengamanan, dan menemui Jokowi.

Tindakan itu langsung dicegah oleh paspampres.

Baca: Rocky Gerung Sebut Dukungan Jokowi Tak Akan Menangkan Ganjar di Pilpres: Peralatan Baru Megawati

Penjaga presiden meminta agar emak-emak itu tak membuat onar.

Namun, wanita itu tiba-tiba melemparkan sendal dan menyiramkan air mineral untuk menarik perhatian rombongan presiden.

Air tersebut sempat mengenai Paspampres.

Melihat aksi wanita tersebut yang semakin brutal, Paspampres akhirnya membawa wanita itu menjauh.

Akan tetapi, ia semakin memberontak dan berteriak mencari keadilan.

"Mau buat rusuh apa?" tanya Paspampres di lokasi kejadian, Minggu.

"Tolong, minta keadilan," kata wanita tersebut.

Insiden tersebut tak diketahui oleh Presiden Jokowi yang tengah menyapa warga di seberang gedung.(Tribun-Video.com/Kompas.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Wanita Lempar Air Mineral dan Sandal Saat Presiden Jokowi Kunjungi Acara di Medan

# TRIBUNNEWS UPDATE # Jokowi # Medan # Paspampres # Bobby Nasution

Editor: fajri digit sholikhawan
Reporter: Tri Suhartini
Video Production: Ni'amu Shoim Assari Alfani
Sumber: Kompas.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved