Minggu, 11 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Zelensky Marah seusai Rusia Bom Kota Chernihiv hingga Tewaskan 7 Orang, Tuduh Moskow Negara Teroris

Minggu, 20 Agustus 2023 22:39 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Pejabat Ukraina mengecam serangan rudal Rusia di Kota Chernihiv, Sabtu (19/8) pagi.

Serangan itu mengakibatkan tujuh orang tewas dan 100 lainnya terluka.

Kepala administrasi militer regional Chernihiv, Vyacheslav Chaus mengatakan, di antara korban tewas ada yang masih anak-anak.

Mereka tertimpa puing-puing bangunan di pusat kota, seperti teater, alun-alun, dan politeknik.

Baca: Inggris Kini Merengek ke Rusia, Minta Moskow Cabut Penangguhan Perjanjian terkait Pajak Berganda

Bahkan, sejumlah korban kala itu baru saja selesai mengikuti upacara ortodoks di sebuah gereja.

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengecam serangan itu dan menyebut Rusia sebagai negara teroris.

"Inilah yang menjadi lingkungan dengan negara teroris, inilah yang kita satukan dari seluruh dunia," kata Zelensky di Instagram, dikutip dari RT, Minggu (20/8).

Ia bersumpah akan melakukan pembalasan yang lebih nyata kepada Rusia hingga negara itu benar-benar kalah.

Baca: Belarus Melindungi Rusia dari Ancaman NATO selama Perang Ukraina, Bersumpah Lawan Fasisme

Salah satu caranya dengan menyerukan bantuan senjata yang lebih banyak kepada negara Barat.

Sementara itu, Rusia belum menanggapi tuduhan yang dilontarkan pejabat Ukraina terkait serangan di Chernihiv.

Namun negara itu secara konsisten membantah menargetkan warga sipil di Ukraina.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di RT.com dengan judul Kiev blames Russia for deadly strike

Host: Agung Laksono
VP: Gianta

# Rusia # Ukraina # Perang # Rudal

Editor: bagus gema praditiya sukirman
Reporter: Agung Tri Laksono
Video Production: Gianta Firmandimas Adya Mahendra
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Rusia   #Ukraina   #perang   #rudal

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved