Senin, 12 Mei 2025

Terkini Nasional

Inilah Sosok Lilly Wenda, Pembawa Baki Bendera Merah Putih HUT ke 78 RI di Istana Asal Provinsi Baru

Kamis, 17 Agustus 2023 15:34 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Upacara bendera memperingati hari ulang tahun ke-78 di Istana Merdeka Jakarta digelar pada Kamis (17/8/2023).

Dalam upacara tersebut, sosok Lilly Wenda disorot publik lantaran ia menjadi pembawa baki.

Lantas siapakah sosok Lilly Wenda?

Pembawa baki dalam upacara 17 Agustus 2023 merupakan seorang wanita asal Provinsi Papua Pegunungan.

Adapun ia adalah Lilly Indiani Suparman Wenda.

Ia pun mengaku bangga lantaran bisa menjadi generasi pertama yang mewakili provinsinya dalam formasi pasukan pengibar 2023.

Baca: Pengibaran Bendera Sukses, Jokowi Beri Tepuk Tangan di Hadapan Anggota Paskibraka dan Tamu

Terlebih, Provinsi Papua Pegunungan merupakan provinsi yang baru berdiri.

Bahkan provinsi ini merupakan pemekaran yang ada di wilayah Timur Indonesia.

Lantas, Lilly mengaku senang saat Presiden Joko Widodo memantau persiapan upacara bendera.

Baca: Momen Sakral Pengambilan Bendera Merah Putih oleh Purna Paskibraka untuk Dikibarkan di HUT ke-78 RI

Hal itu disampaikan melalui sebuah video yang diunggah di channel Youtube Sekretariat Presiden.

Namun mulanya, ia tak mengetahui kehadiran Jokowi.

Sementara saat berlatih membawa baki bendera, Lilly merasa terharu melihat Jokowi secara langsung.

"Bangga sekali, sangat senang. Pas bawa baki juga itu enggak tahu kalau ada Pak Presiden di atas juga, terus pas di bawah baru kelihatan kalau ada. Jadi senang banget Pak Presiden bisa nonton langsung," ujar Lilly dikutip dari TribunMedan.com, Rabu (16/8/2023)

Tak hanya itu, ia pun merasa kagum dengan kemegahan Instana Merdeka.

Pasalnya selama ini, Lilly mengaku hanya melihatnya di televisi.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunbengkulu.com dengan judul Siapa Pembawa Baki Paskibraka Nasional 2023? Sosok Lilly Wenda Ungkap Kebahagian Saat Bertemu Jokowi

# Lilly Wenda # Pembawa Baki # Upacara Bendera # HUT Ke-78 Kemerdekaan RI

Editor: Aditya Wisnu Wardana
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved