Rabu, 14 Mei 2025

Terkini Nasional

Mengenal Pakaian Adat yang Dipakai Jokowi saat Upacara HUT ke 78 RI, Ada Pesan Tersembunyi

Kamis, 17 Agustus 2023 13:35 WIB
Tribun Kaltara

TRIBUN-VIDEO.COM - Hari ini, Kamis (17/8/2023) bertepatan dengan perayaan HUT ke-78 RI di Istana Merdeka.

Presiden Joko Widodo hadir sebagai Inspektur Upacara peringatan detik-detik Proklamasi.

Seperti biasanya, Jokowi selalu hadir dengan mengenakan pakaian adat khas dari berbagai suku daerah di Indonesia.

Baca: Menang Kostum Terbaik! Kaesang Pangarep Pakai Baju Adat Minahasa di HUT ke-78 RI: Dapat Sepeda

Kali ini, Jokowi menggunakan pakaian adat Ageman Songkok Singkepan Ageng.

Dalam keterangan Biro Pers Sekretariat Presiden, Ageman ini dipakai oleh Para Raja Pakubuwono Surakarta Hadiningrat dalam acara Enggar Enggar soho Tedhak Loji, yang artinya saat dimana Raja keluar dari Keraton dengan menaiki kereta kuda.

Kemudian diikuti dengan perangkat keraton untuk terjun langsung melihat kondisi kawulo/masyarakat sekitar.

Baca: Istana Merdeka Tumpah Ruah, Tamu Turun ke Lapangan Joget Lagu Rungkad di Upacara HUT Ke-78 RI

Sebelumnya, Presiden Jokowi sempat mengunggah postingan di akun media sosialnya.

Masyarakat diminta untuk menebak, pakaian adat apa di HUT RI ke-78 yang digunakannya.

Di momen peringatan hari kemerdekaan ini, selain Jokowi seluruh peserta undangan yang datang juga mengenakan busana nasional dari berbagai daerah.

(Tribun-Shopping.com/ TribunKaltara)

Artikel ini telah tayang di TribunKaltara.com dengan judul Baju Adat Dipakai Presiden Jokowi di Upacara HUT RI, Live Streaming Detik-detik Proklamasi di Istana

# Upacara Bendera # Presiden Jokowi # HUT RI ke-78 # Upacara Kemerdekaan RI

Editor: Aditya Wisnu Wardana
Reporter: Nurul Ashari
Video Production: Eftian Rio Prayoga
Sumber: Tribun Kaltara

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved