TRIBUNNEWS UPDATE
Eks Presiden Rusia: Barat Menghasilkan Uang dari Perang Ukraina, Mereka Tak Butuh Perdamaian
TRIBUN-VIDEO.COM - Mantan Presiden Rusia Dmitry Medvedev menuduh Barat mengambil keuntungan dalam perang di Ukraina.
Bahkan menurutnya, negara-negara Barat sama sekali tidak mengharapkan perdamaian.
Hal itu disampaikan Medvedev saat berkunjung ke forum Army-2023 di Moskow, Rabu (16/8).
Ia menilai, industri militer Amerika Serikat (AS) dan Eropa menghasilkan uang dari adanya perang.
Pasalnya, permintaan senjata terus meningkat untuk memenuhi kebutuhan Ukraina.
"Mereka menghasilkan uang dari perang ini," kata Medvedev, dikutip dari TASS, Kamis (17/8).
Baca: Unik Senjata Rusia yang Bikin Kagum Jerman, Drone FPV Buat Kiev Angkat Tangan
Di sisi lain, Rusia terus mengincar senjata Barat sebagai target militer yang sah.
Semakin banyak senjata yang hancur, Barat juga akan mengirim penggantinya untuk menutupi kekurangan.
Siklus inilah yang dinilai membuat industri militer Barat menghasilkan uang dalam jumlah besar.
Sejauh ini, negara yang paling banyak mengirimkan senjata ke Ukraina adalah AS.
Negara itu telah menggelontorkan dana miliaran dolar sejak dimulainya perang.
Di antara senjata yang dikirim seperti lapis baja, kendaraan tempur infanteri Bradley, hingga rudal.(Tribun-Video.com)
https://tass.com/defense/1661299
# TRIBUNNEWS UPDATE # Presiden Rusia # Ukraina # perang # perdamaian
Reporter: Agung Tri Laksono
Video Production: Fegi Sahita
Sumber: Tribun Video
Tribunnews Update
Eks Kepala BIN AM Hendropriyono Bela Hercules, Akui Ketua GRIB Berjasa Besar Tak Cuma Angkuti Barang
Minggu, 4 Mei 2025
Tribunnews Update
Momen Menag Jadi Juru Foto di Peresmian Terminal Haji, Pakai HP Jemaah Potret Presiden & Calon Haji
Minggu, 4 Mei 2025
Tribunnews Update
Gelagat Penembak Pengunjung THM Samarinda: Pakaian Serba Hitam, Sempat Mondar-mandir Sekitar TKP
Minggu, 4 Mei 2025
Tribunnews Update
Kronologi Pengunjung THM Samarinda Ditembak: Pakaian Pelaku Serba Hitam, Diduga Sudah Incar Korban
Minggu, 4 Mei 2025
Tribunnews Update
Jawara Betawi Gertak Hercules, Tak Terima Sutiyoso Dihina: Jaga Adab Lo, Orang Betawi Lagi Mantau Lo
Minggu, 4 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.