pembunuhan
Sakit Hati Dituding Gelapkan Uang Bisnis, Anak Bos Kardus di Cimanggis Tega BUNUH Orang Tua
TRIBUN-VIDEO.COM - Baru-baru ini, kasus anak di Cimanggis bernama Rifky Aziz Ramadhan (22) yang bunuh ibu dan lukai ayah kandungnya jadi sorotan.
Diketahui, orangtua pelaku tersebut adalah bos bisnis kardus.
Rupanya, alasan di balik pelaku nekat melakukan aksi tersebut adalah karena merasa kesal dituding menggelapkan uang bisnis keluarga.
Diketahui, pelaku merupakan pengatur keluar dan masuknya keuangan dalam bisnis kardus keluarganya.
Alasan tersebut diungkapkan oleh Kapolsek Metro Cimanggis, Kompol Arief Budiharso dalam konferensi pers pada Jum'at (11/8).
"Kalau dari tersangka tidak menggelapkan uang, memang ada pembayaran yang delay sehingga ada permasalahan dari customer yang belum terbayar," ujar Arief.
Adapun, tersangka mengaku sering dimarahi dengan menggunakan kata-kata kurang mengenakan sehari sebelum peristiwa pembunuhan.
Bahkan, ia juga mengatakan sering dimarahi oleh orang tuanya sejak masih duduk di bangku SD, SMP hingga dewasa.
"Kata-katanya kalau dari versi tersangka menyampaikan bahwa 'lo tuh dari lahir sampai detik ini coba sebutin satu aja yang membuat orang tua mu bangga'. Seperti itu," ucap Arief.
Sebagai informasi, korban dalam peristiwa ini adalah BAM dan RAR.
Peristiwa terjadi di Depok, Jawa Barat pada Kamis (10/8).
(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Sumber: Tribunnews.com
Live Update
Rekonstruksi Kasus Pembunuhan TNI di Sentani, 40 Adegan Diperagakan Para Tersangka
5 hari lalu
Live Update
Live Update Siang: Penggerebekan Gudang Sianida Ilegal, Keberangkatan 123 CJH Bangkalan Tertunda
5 hari lalu
Live Tribunnews Update
LIVE: Kronologi Guru SD Tewas Bersimbah Darah di Kubu Raya, Dirampok & Ditikam Tetangga Disabilitas
6 hari lalu
Live Tribunnews Update
Tampang Remaja Disabilitas yang Habisi Nyawa Guru SD di Kubu Raya Usai Kepergok Rampok Rumah Korban
6 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.