Minggu, 11 Mei 2025

LIVE REPORT

LIVE: Ribuan Buruh Lakukan Aksi Long March dan Demo Tuntut Pencabutan UU Cipta Kerja

Kamis, 10 Agustus 2023 18:53 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Tonton live suasana terkini demo buruh hari ini, Kamis (10/8/2023) yang dilakukan di sekitar Istana Negara dan Gedung DPR RI.

Aksi demo buruh dan tenaga kesehatan hari ini menuntut dicabutnya tiga undang-undang yaitu pengembangan dan penguatan sektor keuangan, dan Undang-undang Kesehatan, serta Undang-undang Cipta Kerja.

Dikutip TribunKaltim.co dari kompas.com, ribuan buruh dari berbagai elemen memenuhi kawasan Jalan MH Thamrin, Menteng, Jakarta Pusat.

Dalam aksi unjuk rasa hari ini, Kamis (10/8/2023), mereka berencana akan bertahan di jalan hingga malam hari.

Perwakilan Kongres Aliansi Serikat Buruh Indonesia (Kasbi) Ahmad Taufik mengatakan, mereka berharap karyawan di kawasan Jalan MH Thamrin dapat bergabung berunjuk rasa bersama-sama.

"Info terakhir (aksi) sampai jam 9 malam. Kami ingin menarik perhatian teman-teman di kantor untuk aksi, karena mereka juga terdampak UU Cipta Kerja," ujar Taufik.

"Makanya dari kemarin teman-teman buruh sudah mengirimkan selebaran ke kantor-kantor agar dapat terlibat aksi ini," lanjut dia.

Untuk diketahui, Aliansi Aksi Sejuta Buruh (AASB) yang terdiri dari ribuan massa buruh asal sejumlah organisasi kembali melakukan demo di kawasan Jakarta, Kamis (10/8/2023).

Baca: Tak Hanya Demo Besar-besaran, 5 Juta Buruh juga Setop Produksi Total Ada 100.000 Pabrik

Adapun mereka menggaungkan enam tuntutan, yakni pencabutan UU Ciptaker, UU Kesehatan, UU P2SK, dan mewujudkan JS3H.

Dilansir dari kompas.tv, jelang demo buruh hari ini, Polisi telah menutup akses ke arah Istana Negara sejak Kamis (10/8/2023) pagi.

Akses hanya sampai sekitar Patung Kuda.

Polisi juga akan mengalihkan arus lalu lintas di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, karena aksi ini.

Arus lalu lintas ke arah Istana Merdeka dialihkan melalui Jalan Medan Merdeka Selatan.

Sedangkan masyarakat yang ingin ke Harmoni dialihkan ke Jalan Budi Kemuliaan.

Baca: Situasi Terkini Massa Buruh Demo dan Ancam Setop Produksi, Jalan-jalan Diblokade hingga Malam

Untuk diketahui, aksi buruh di Patung Kuda ini sudah digelar sejak Rabu kemarin.

Partai Buruh melibatkan empat Konfederasi Serikat Buruh, 60 Federasi Pekerja Nasional, Serikat Petani Indonesia, Urban Konsorsium, Jala Pembantu Rumah Tangga (PRT), Buruh Migran, Organisasi Perempuan Percaya, dan lainnya dalam aksi ini.

Mereka menggaungkan enam tuntutan kepada Pemerintah.

Massa buruh meminta pemerintah mencabut UU Omnibus Law Cipta Kerja, menaikkan upah minimum buruh sebesar 15 persen pada 2024, serta merevisi presidential threshold dari 20 persen menjadi 0 persen.

Selanjutnya, pemerintah diminta merevisi parliamentary threshold menjadi empat persen dari total kursi DPR RI, mencabut UU Kesehatan, serta mewujudkan jaminan sosial JS3H, reforma agraria, kedaulatan pangan, dan RUU PPRT.

"Enam isu ini dibawa serentak dan akan aksi terus-menerus!" seru Presiden Partai Buruh Said Iqbal saat orasi di Patung Kuda Arjuna Wiwaha, Rabu (9/8/2023).

Bila tak didengarkan dan ditanggapi, partai dan organisasi buruh, serta kelas pekerja lainnya, mengancam akan mogok nasional.

Kami mempersiapkan mogok nasional (yaitu) berhenti, stop, produksi lima juta buruh seluruh Indonesia," lanjut Said.

"Melibatkan 100.000 pabrik-pabrik akan berhenti, begitu pula dengan sopir-sopir pelabuhan dan bandara," tambah dia.

Sebanyak 6.612 personel gabungan disiapkan untuk mengamankan aksi buruh 10 Agustus 2023, di kawasan Patung Kuda Arjuna Wiwaha dan Gedung DPR, Jakarta Pusat, Kamis (10/8/2023).

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, ribuan personel itu tergabung dari aenggota Polri, TNI, dan jajaran Pemerintah Daerah.

"Dalam rangka melayani dan juga mengawal yaitu sejumlah 6.612 personel. 6.612 ini terdiri dari ada Polri, TNI, maupun dari Pemerintah Daerah," ujar Trunoyudo dalam keterangannya, Kamis.

Ia mengimbau kepada massa agar tidak mengganggu masyarakat saat menyampaikan aspirasinya.

Ia juga mengatakan agar masyarakat sementara waktu tidak mengakses Jalan Gatot Subroto maupun Jalan Medan Merdeka sekitar Monas.

"Kepada seluruh masyarakat untuk dapat sekiranya tidak dulu melakukan aktivitas sekiranya di Jalan Gatot Subroto khususnya di depan Gedung DPR-MPR dan juga sekitar Monas," ucap dia.

Sebelumnya, jelang demo buruh di Patung Kuda Arjuna Wiwaha, Ditlantas Polda Metro Jaya menggelar rekayasa lalu lintas di kawasan Jakarta Pusat, Kamis.

Pantauan Kompas.com, polisi mulai memasang kawat berduri yang menutup Jalan Medan Merdeka barat dari arah patung kuda menuju Harmoni.

Polisi mengimbau masyarakat menghindari kawasan patung kuda dan dapat memanfaatkan alternatif jalan lain yang telah disiapkan.

"Diimbau kepada masyarakat untuk menghindari sekitaran Bundaran Patung Kuda Monas, ruas Jalan Abdul Muis dan Medan Merdeka, Harmoni, gedung DPR/MPR, dikarenakan adanya kegiatan penyampaian pendapat oleh elemen masyarakat," tulis akun instagram @tmcpoldametro, dikutip Kamis (10/8/2023).

Berikut rekayasa lalu lintas untuk hari ini:

1. Arus lalu lintas dari arah HI menuju Jalan Merdeka Barat dialihkan ke Jalan Budi Kemuliaan atau Jl Merdeka Selatan.

2. Arus lalu lintas dari arah Tugu Tani ke Jalan Merdeka Utara dialihkan ke Jalan Perwira (situasional).

3. Arus lalu lintas dari arah Jalan Hayam Wuruk menuju Jalan Majapahit atau Jalan Merdeka Utara dialihkan ke Jalan Juanda atau Jalan Suryopranoto.

4. Arus lalu lintas menuju Jalan Veteran I, Veteran II, Veteran III dialihkan ke Jalan Suryopranoto atau Jalan Gajah Mada.

Satpol PP DKI Jakarta Jaga 14 Titik

Satpol PP DKI Jakarta khawatir demo buruh yang kembali berlangsung pada Kamis (10/8/2023) ini mengganggu ketertiban umum.

Sebanyak 121 personel akhirnya disiagakan untuk turut mengamankan aksi demonstrasi, dan mengantisipasi gangguan ketertiban di 14 titik di wilayah DKI Jakarta.

"Personil Satpol PP akan menjaga keamanan di 14 titik," ujar Kasatpol PP DKI Jakarta, Arifin dalam keterangannya, Kamis.

Arifin tidak menjelaskan secara terperinci sebaran 14 titik yang menjadi fokus pengamanan Satpol PP DKI Jakarta.

Dia hanya mengingatkan seluruh massa aksi agar tidak merusak fasilitas umum dan sosial selama menyampaikan aspirasi.

"Tentunya kami menghimbau, kepada masyarakat agar tertib dan tidak merusak fasos maupun fasum saat menyampaikan aspirasi," kata Arifin.

Di samping itu, Arifin juga mengimbau para personel Satpol PP untuk mengedepankan sikap humanis dalam menjalankan tugas menjaga ketertiban umum.

"Satpol PP yang bertugas harus mengedepankan sikap humanis, tegas dan bekerja sama dengan aparat keamanan serta unsur terkait," pungkasnya.

Baca berita lainnya di sini 

Artikel ini telah tayang di TribunKaltim.co dengan judul Live Suasana Terkini Demo Buruh Hari Ini, Massa Bertahan di Thamrin hingga Malam, Tuntut Cabut 3 UU, https://kaltim.tribunnews.com/2023/08/10/live-suasana-terkini-demo-buruh-hari-ini-massa-berada-di-sekitar-istana-negara-tuntut-cabut-3-uu.

Editor: Tim Kreatif Tribun-video.com
Video Production: Fransisca Ellen Kumala Sari
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved