Live Update
Kondisi Penerbangan di Bandara Ketapang Setelah Marak Kebakaran Hutan dan Lahan
Laporan Wartawan Tribun Pontianak Nur Imam Satria
TRIBUN-VIDEO.COM, KETAPANG - Maraknya Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di sebagian besar wilayah Kabupaten Ketapang, dikhawatirkan mengganggu sejumlah aktivitas masyarakat akibat kabut asap.
Salah satunya yakni aktivitas penerbangan di Bandara Rahadi Oesman Ketapang.
Saat dikonfirmasi, Kepala Bandara Rahadi Oesman Ketapang Amran mengaku, belum ada laporan dari pihak maskapai yang terganggu jadwal penerbangan nya akibat kabut asap.
Hingga siang tadi, jadwal penerbangan masih terus berlangsung baik dari dan menuju Ketapang.
Amran menyebut, hingga hari ini pun belum ada laporan helikopter pengangkut air yang mendarat di Bandara Rahadi Oesman.
Biasanya, kata Amran, helikopter itu merupakan tanda bahwa kondisi Karhutla di Ketapang sudah masuk ke level waspada.
Sementara itu, data yang dipublikasi oleh BMKG Ketapang, hingga hari ini Rabu 2 Agustus 2023 pukul 07.00 Wib pagi tadi, total sebaran titik panas di Kabupaten Ketapang mencapai 115 titik dengan tingkat kepercayaan menengah.(*)
Host: Firda Ananda
Vp: Yohanes Anton
Videografer: Restu Riyawan
Video Production: yohanes anton kurniawan
Sumber: Tribunnews.com
LIVE UPDATE
Mahasiswa Sorong Demo Desak Tuntaskan Deretan Masalah Krusial segera Diselesaikan Pemerintah
Jumat, 2 Mei 2025
LIVE UPDATE
Netanyahu Diamuk Keluarga Sandera seusai Sebut Habisi Hamas Lebih Penting Daripada Bebaskan Tawanan
Jumat, 2 Mei 2025
LIVE UPDATE
Tahanan Anak Binaan LPKA Palu Peringati Hardiknas 2024, Motivasi Kesempatan Kedua untuk Masa Depan
Jumat, 2 Mei 2025
LIVE UPDATE
Seusai Dilanda Banjir, Warga Pakowa Manado Lakukan Pembersihan Rumah: Kami Butuh Air Bersih
Jumat, 2 Mei 2025
LIVE UPDATE
May Day, Buruh & Massa Palangka Raya Sampaikan 11 Kritik Tajam Situasi Ketenagakerjaan di Kalteng
Jumat, 2 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.