Rabu, 14 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Bamsoet Ungkap Kondisi Terkini Golkar seusai Diterpa Isu Munaslub Demi Lengserkan Airlangga Hartarto

Rabu, 26 Juli 2023 14:09 WIB
Kompas.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Wakil Ketua Umum partai Golkar membeberkan kondisi terkini partainya seusai diterpa isu pelaksanaan musyawarah luar biasa (munaslub).

Sebelumnya diberitakan, sejumlah elite partai Golkar mendorong digelarnya munaslub.

Munaslub itu digelar untuk melengserkan Airlangga Hartarto dari posisi Ketua Umum.

Baca: Ingin Jadi Ketua Umum Golkar, Bahlil Disarankan Ikut Munas di Akhir Tahun 2024

Airlangga diisukan hendak dicopot karena dianggap tidak maksimal dalam menghadapi Pemilu 2024.

Namun isu tersebut dibantah oleh pengurus DPP Partai Golkar.

Sementara itu Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Bambang Soesatyo mengatakan bahwa saat ini kondisi partainya baik-baik saja.

Ia mengatakan bahwa Golkar di bawah pimpinan Ketua Umum Airlangga Hartarto masih terkonsolidasi dengan baik.

"Golkar masih baik-baik saja. (Di bawah Airlangga). Kita masih terkonsolidasi dengan baik," ujar Bambang Soesatyo.

Baca: Politisi Golkar Dorong Lengserkan Airlangga, Tegaskan Munaslub Tak Ada Kaitan Pemeriksaan Kejagung

Pernyataan itu disampaikan Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Bambang Soesatyo, Rabu (27/7/2023).

Dalam kesempatan tersebut, Bamsoet juga menyinggung perihal munaslub Partai Golkar.

Dia menegaskan munaslub bisa terjadi jika ada satu kejadian yang luar biasa.

"Itu namanya munaslub dan bisa dilakukan kapan saja. Dan kita tidak mengetahui apakah ada peristiwa luar biasa atau tidak," katanya.

Baca: PKS dan Golkar Bereaksi soal Munculnya Nama Bakal Calon Bupati Belitung Timur, Ini Daftar Sosoknya

Sementara itu Airlangga sebelumnya juga telah mengklaim bahwa internal partainya masih solid mendukungnya. (Tribun-Video.com/Kompas.com)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Bamsoet: Kondisi Golkar Baik-baik Saja...

# TRIBUNNEWS UPDATE # Bamsoet # Bambang Soesatyo # Golkar # Munaslub # Airlangga Hartarto

Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Umi Wakhidah
Video Production: valencia frida varendy
Sumber: Kompas.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved