Tribunnews Update
Hubungan Rusia-Polandia MEMANAS Imbas 1.000 Tentara Warsawa Dikerahkan di Perbatasan Belarusia
TRIBUN-VIDEO.COM - Tak hanya dengan Ukraina, kini hubungan Rusia dan Polandia mulai menegang.
Kondisi ini bukan lagi dikarenakan Polandia gencar mengirim bantuan senjata untuk Ukraina.
Adapun ketegangan ini dikarenakan Polandia memindahkan pasukannya di dekat perbatasan dengan Belarusia.
Tindakan Polandia ini sebagai antisipasi lantaran tentara bayaran Rusia atau Grup Wagner berada di negara yang dipimpin Presiden Alexander Lukhashenko.
Baca: RS Hermina Depok Kebakaran, Api Berkobar di Atas Gedung, Pasien Panik hingga Berhamburan Keluar
Diketahui Grup Wagner berada di Belarusia karena pengasingan buntut pemberontakan terhadap Kementerian Pertahanan Rusia.
Tercatat sekira 1000 tentara Polandia dikerahkan di perbatasan Belarusia sejak awal bulan Juli 2023.
Tentara Polandia dikerahkan lantaran muncul kekhawatiran seusai anggota parlemen Rusia menyarankan Grup Wagner merebut Celah Suwalki.
Bahkan Presiden Rusia Vladimir Putin disebut ingin merebut wilayah itu.
Baca: Rusia akan Kembali ke Kesepakatan Biji bijian Jika Barat Penuhi 7 Syarat, Ini Penjelasan Polyansky
Pasalnya Celah Suwalki menjadi wilayah di Polandia yang strategis antara Rusia dan eksklave Kaliningrad telah lama menjadi titik sulit bagi Moskow.
Sementara Rusia memperingatkan agar Warsawa tidak melancarkan serangan ke Belarusia.
Sebaliknya, Putin menuduh Polandia yang disebutnya ingin menginvasi Ukraina.
Putin menyebut Warsawa ingin menguasai bagian bagus dari Ukraina dan juga memimpikan tanah belarusia.
(Tribun-Video.com/Newsweek)
Artikel telah tayang dengan judul Tensions Heat Up Between Russia and Poland
Host: Maria Nanda
Vp: Mellinia Pranandari
# Rusia # Polandia # Belarusia # bantuan senjata # Ukraina
Reporter: Maria Nanda Ayu Saputri
Video Production: Mellinia Pranandari Putri Kristianto
Sumber: Sumber Lain
Mancanegara
Perang dengan Rusia Memanas, AS Sebut Kiev Siap Serahkan 5 Wilayah ke Moskow, Ukraina Terpojok?
Jumat, 2 Mei 2025
To The Point
Ukraina-AS Teken Kesepakatan Mineral, Rusia Tanggapi Sinis: Kehilangan Kekayaan & Mengemis Dukungan
Jumat, 2 Mei 2025
Konflik Ukraina vs Rusia
Ukraina Hancur Lebur, Kharkiv Diserang Besar-besaran Rusia, Bangunan Terbakar, Puluhan Orang Terluka
Rabu, 30 April 2025
To The Point
Seorang Nenek Berusia 80 Tahun Selamat setelah Terjatuh dari Lantai 6 dan Menimpa Mobil di Rusia
Rabu, 30 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Donald Trump Klaim Rusia Inginkan Perdamaian di Ukraina, Walaupun Awalnya Disebut Memanfaatkan Kyiv
Rabu, 30 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.