Senin, 12 Mei 2025

Terkini Nasional

Sopir Truk Akui Duduk di Sisi Utara seusai Insiden KA Brantas di Semarang: Saya Tak Kabur, Lemas

Jumat, 21 Juli 2023 18:44 WIB
Tribun Jateng

TRIBUN-VIDEO.COM - Heru Susanto sopir truk tronton pelat B9943IG menegaskan dirinya tak kabur seusai insiden Kereta Api Brantas di palang pintu Madukoro, Semarang.

Heru mengatakan, ia tak kabur dan mengakui salah jalur.

Heru mengungkap pengakuannya di kantor Satlantas Polrestabes Semarang, Kamis (20/7/2023) siang.

Heru mengakui, ia salah jalur padahal sudah mengetahui larangan truk lewat jalan Madukoro.

Heru nekat lewat jalan Madukoro lantaran dekat hendak ke Mberok, Johar.

Apalagi ia sudah pernah melewati jalur itu sebelumnya.

Baca: Ibu-ibu Pengajian di Jambi Dibubarkan Polisi, Tolak Lahan Direbut Perusahaan Sawit, Tahlil Menggema

Nahas, kedua kali melewati truk mogok persis di atas rel kedua atau rel hulu di sisi selatan.

Selepas kejadian, Heru mengaku trauma berat.

Heru dan kernet hanya bisa duduk termenung di sisi Utara rel.

Heru duduk di antara ratusan orang yang menonton kecelakaan tersebut.

Heru mengakui berada di lokasi hingga pukul 00.30 WIB.

Kemudian ke rumah adiknya di Puri Anjasmoro.

Ia memilih diam saja Lantaran menunggu perwakilan perusahaan datang ke lokasi kejadian.

(Tribun-Video.com/ TribunJateng.com)

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Sopir Truk yang Ditabrak Kereta di Semarang Lama Duduk di Sisi Utara Rel: Saya Tidak Kabur, Lemes

# sopir truk  # KA Brantas # kecelakaan # Semarang

Editor: Restu Riyawan
Reporter: Yustina Kartika Gati
Video Production: Latif Ghufron Aula
Sumber: Tribun Jateng

Tags
   #KA Brantas   #sopir truk   #kecelakaan   #Semarang

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved