Minggu, 11 Mei 2025

Terkini Nasional

Pengusaha Pablo Benua Siap Bekingi Al Zaytun: Jangan Takut Kekurangan Operasional, Minta sama Saya!

Kamis, 20 Juli 2023 13:24 WIB
Warta Kota

TRIBUN-VIDEO.COM - Pengusaha Pablo Benua turut menjadi tamu kehormatan dalam peringatan 1 Muharram di Ponpes AL Zaytun, pada Rabu (19/7/2023).

Dalam acara tersebut Pablo Benua mengeluarkan pernyataan dan pembelaannya untuk pimpinan Ponpes Al Zaytun, Panji Gumilang.

Bahkan Pablo Benua menegaskan bahwa dirinya siap pasang badan untuk bela Al Zaytun dan Panji Gumilang.

Dilansir dari WartaKotalive.com, pernyataan tersebut disampaikan Pablo Benua saat memberikan kata sambutannya dalam acara itu.

“Kalau seandainya orang-orang di luar sana, mencerca saya membela Al Zaytun dan Syekh Panji Gumilang, saya tekankan saya pasang badan,” kata Pablo Benua.

Pablo yang dikenal sebagai Pengusaha Kaya raya itu mengatakan siap membantu biaya pendidikan di pondok pesantren Al Zaytun.

Baca: Harapan Jokowi dari Tol Bengkulu-Taba Penanjung: Memunculkan Titik-titik Pertumbuhan Ekonomi Baru

Baca: Viral Ganjar dan Relawan Pakai Kemeja Hitam Putih, Terkuak Maknanya: Ide Jokowi, Bukan Orang Abu-abu

“Bahkan hari ini saya ingin sampaikan kepada teman-teman, rekening Syekh Panji Gumilang dan Al Zaytun diblokir. Saya bilang jangan takut, Kalau Al Zaytun kekurangan operasional, minta sama saya. Saya kasih. Demi pendidikan di Indonesia,” tegasnya.

Pablo Benua mengaku pernah menyampaikan kepada sang istri Rey Utami untuk tidak memasukan anak ke pesantren, karena khawatir.

Namun setelah melihat langsung Al Zaytun, dirinya justru merasakan kedamaian dan ada sesuatu yang berbeda.

Karenanya, Pablo Benua pun ingin suatu saat nanti memasukan anaknya bersekolah di Mahad Al Zaytun.

“Dulu sebelum saya datang ke Al Zaytun, jangan masukan anak ke pesantren. Tapi hari ini saya melihat sebuah pondok yang indah penuh perdamaian. Saya rasa ingin memasukan anak saya ke Al Zaytun,” tandasnya

“Dengan adanya hari ini, kita tunjukan kepada orang di luar sana. Kita bukan berbeda. Tapi mereka yang tidak mau menerima perbedaan kita,” katanya.

Dalam sambutannya Pablo pun menyayangkan, masyarakat Indonesia yang seringkali bicara soal toleransi.

Tetapi tidak mau menerima saat ada satu hal yang berbeda.

“Karena mereka tidak mau menerima perbedaan kita, kita tunjukkan bahwa kita bisa,” kata Pablo.

Ia juga menuturkan bila Ponpes Al Zaytun berakhir karena masalah yang terjadi akhir-akhir ini, baginya ini adalah suatu kemunduran.

“Kalau karena terjadinya hari ini dan Al Zaytun berakhir, ini adalah kemunduran demokrasi di Indonesia, jadi Besok-besok jangan ada yang bicara toleransi, karena muak saya mendengarnya,” ungkapnya.

(Tribun-Video.com/WartaKotalive.com)

Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Pengusaha Pablo Benua Terang-terangan Bela Panji Gumilang dan Ponpes Al Zaytun

# Pablo Benua # Panji Gumilang # Al Zaytun # Indramayu

Editor: Restu Riyawan
Reporter: Ariska Nur Choirina
Video Production: Latif Ghufron Aula
Sumber: Warta Kota

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved