TRIBUNNEWS UPDATE
Terkuak! Ada Ritual Pakai Sesajen sebelum 3 Pemuda Tewas di Danau Quarry Bogor, Ini Kesaksian Warga
TRIBUN-VIDEO.COM - Sebelum tewaskan tiga orang pemuda yang ikut melakukan ritual pengobatan di Danau Quarry, Bogor, Jawa Barat, diketahui ada sejumlah sesajen di sekitar lokasi kejadian.
Ritual yang dilakukan pada Kamis (14/7) atau saat malam Jumat itu berujung petaka hingga menghebohkan publik.
Diketahui korban meninggal dunia yakni MDP (20), B (25) dan C (25).
Baca: Polisi Tetapkan Dukun Pengobatan Alternatif Berujung Maut di Danau Quarry Bogor Jadi Tersangka
Ketiga jasad korban ditemukan setelah dilakukan penyelaman selama tujuh jam di Danau Quarry oleh tim SAR gabungan.
Selain 3 orang korban meninggal, diketahui ada empat orang lainnya yang saat itu mengantar ke lokasi yang dinyatakan selamat.
Menurut ayah MDP yakni Jaenudin, keluarga yang mengatar diminta membacakan sholawat saat proses ritual mandi dilakukan.
Paranormal atau Dukun AN (51) saat itu meminta, semua yang hadir untuk ikut memandikan MDP di Danau Quarry.
Yakni untuk kesembuhan MDP yang sedang mengalami gangguan jiwa.
Baca: Live Update Sore: Cerita Warga soal Ritual Maut Danau Quarry | Korban Mutilasi Dibuang di 5 Lokasi
Jaenudin meceritakan, proses ritual itu digelar tengah malam sekira pukul 22.00 WIB.
Ia menuturkan, ada sesajen yang telah disiapkan sang paranormal saat melakukan proses ritual di Danau Quarry.
Di antaranya yakni Dupa hingga kembang ketika MDP sedang direndam di Danau Quarry.
Saat MDP dimasukkan ke bagian pinggir Danau Quarry, dua orang lainnya terjatuh dan tenggelam.
Termasuk dengan MDP yang ikut hanyut ke dalam danau.
Baca: Polisi Tetapkan Dukun Pengobatan Alternatif Berujung Maut di Danau Quarry Bogor Jadi Tersangka
Jasad MDP dan dua korban lainnya baru ditemukan keesokan harinya oleh tim SAR gabungan yakni pada Jumat (14/7). (Tribun-Video.com/TribunnewsBogor.com)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul TERKUAK! Ini Sesajen Sebelum 3 Warga Tewas di Danau Quarry saat Ritual, Warga Bilang Ada Penunggunya
# TRIBUNNEWS UPDATE # ritual # Sesajen # Danau Quarry # Bogor # ditemukan tewas
Reporter: Sandy Yuanita
Video Production: Rahmat Gilang Maulana
Sumber: Tribunnews Bogor
Local Experience
Jelajah Keindahan Kebun Raya Cibinong, Kebun Raya Termuda yang Ada di Indonesia
1 jam lalu
Tribunnews Update
Rangkuman Perang India-Pakistan: Islamabad Balas New Delhi dengan Rudal, AS Umumkan Gencatan Senjata
13 jam lalu
Tribunnews Update
Orangtua dari Pasien Disabilitas yang Diduga Dilecehkan Perawat RS Buka Suara: Anak Saya Trauma
13 jam lalu
Tribunnews Update
Perawat di Rumah Sakit Cirebon Diduga Lakukan Pelecehan terhadap Pasien Disabilitas di Ruang Isola
13 jam lalu
Tribunnews Update
India dan Pakistan Sepakat Gencatan Senjata setelah Dimediasi AS, Trump: Saya Sangat Gembira
13 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.