Kamis, 15 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Senyum Pilu Fahmi saat Bakar Undangan Resepsi Nikah dengan Anggi Anggraeni, Disaksikan Banyak Warga

Rabu, 12 Juli 2023 18:23 WIB
Tribunnews Bogor

TRIBUN-VIDEO.COM - Fahmi Husaeni pengantin Bogor yang viral ditinggal kabur istrinya Anggi Anggraeni, membakar undangan resepsi pernikahannya yang akan digelar pada (14/7) mendatang.

Fahmi pun membakar undangan tersebut dengan disaksikan warga dan tetangganya hingga politikus Dedi Mulyadi.

Ia menegaskan bahwa terbakarnya seluruh undangan itu menjadi simbol bahwa dirinya telah melupakan semuanya.

Kartu undangan pernikahan yang seharusnya disebar itu dibakar setelah batal resepsi imbas kejadian pahit yang menimpa Fahmi.

Di mana sang istri, Anggi Anggraeni kabur setelah sehari dinikahinya untuk menemui mantan kekasihnya di Jakarta.

Baca: Gagal Move On Jadi Petaka! Pengantin di Bogor Kena Zonk, Mantan Pacar Anggi Kini Cuma Bisa Nangis

Saat membakar undangan berwarna putih dan merah itu, Fahmi pun tersenyum.

Ia mengucapkan terima kasih atas semua yang telah diberikan Anggi kepada dirinya.

Senyuman pilu itu dikembangkan oleh Fahmi sebelum menyalakan korek dan membakar kartu undangan tersebut.

"Makasih atas semua yang telah diberikan kepada saya," kata Fahmi sambil tersenyum sesaat sebelum menyalakan korek dan membakar kartu undangan tersebut.

Para warga dan tetangga pun berkumpul menyaksikan langsung adegan Fahmi membakar kartu undangan ini.

Selain itu, adapula Politikus Dedi Mulyadi yang kebetulan mendatangi kediaman Fahmi di Rancabungur.

Baca: Awal Perkenalan Pengantin di Bogor Lewat Hajatan Teman, Anggi Ngebet Dinikahi Fahmi sesuai Lebaran

Sembari memandang kobaran api yang membakar kartu undangan itu, Fahmi mengungkapkan hal yang pilu.

Ia mengatakan bahwa ibarat hati, api tersebut membakar dan melupakan segala hal yang telah dialaimnya.

"Ibarat hati, api ini membakar dan melupakan semuanya," kata Fahmi sambil memandang kobaran api yang membakar kartu undangan tersebut.

Dedi Mulyadi yang menyaksikan adegan tersebut mengatakan bahwa Fahmi merupakan orang baik.

Sebab Fahmi mampu merelakan meski sudah dikhianati.

Dedi pun meminta Fahmi untuk melupakan semuanya karena masih banyak wanita lain.

"Udah lupakan, masih banyak Ceu Titi, Ceu Teti, kan banyak," kata Dedi Mulyadi direspon tawa para warga yang berkumpul.

(Tribun-Video.com/TribunnewsBogor.com)

Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Detik-Detik Fahmi Bakar Undangan Resepsi Pernikahan dengan Anggi Angraeni: Terimakasih Atas Semua

#beritaterbaru #beritaterkini #beritaviral #live #breakingnews #politik

Editor: Tri Hantoro
Reporter: Dhea Andika Rizqi
Video Production: Rania Amalia Achsanty
Sumber: Tribunnews Bogor

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved