MATA LOKAL MEMILIH
Demokrat Endus Peran 'Sutradara' Jatuhkan Anies Baswedan Demi Naikkan Elektabilitas Koleganya
TRIBUN-VIDEO.COM - Isu penjegalan bakal calon presiden dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan Anies Baswedan di Pilpres 2024 terus bergulir.
Partai Demokrat menduga ada peran sutradara yang ingin menjatuhkan Anies di balik ramainya kritik terhadap Stadion JIS.
Tudingan ini disampaikan Kepala Badan Pembinaan Organisasi, Kaderisasi, dan Keanggotaan (BPOKK) DPP Partai Demokrat Herman Khaeron pada Jumat (7/7).
Herman menduga sutradara itu lawan politik dari eks Gubernur DKI Jakarta itu.
Baca: Itu Bukan Cawe-cawe Gerindra & PKB Libatkan Jokowi Diskusi Cawapres Prabowo, Ini Kata Pengamat
"Saya sih melihatnya seolah-olah ada sutradara yang kemudian mencoba untuk membuat skenario bahwa temannya supaya naik kredibilitas dan kebaikannya," kata Herman di Gedung DPR RI, Jakarta, Jumat (7/7/2023), dilansir dari Tribunnews.com.
Ia melihat sosok sutradara itu sengaja membuat skenario dengan menjatuhkan Anies demi meningkatkan elektabilitas koleganya.
Atas dugaan adanya politisasi JIS untuk menjatuhkan Anies, Herman pun mengaku prihatin.
Baca: Senyum Lepas Kapolri Nyanyi Joget Bareng Panglima TNI di Pagelaran Wayang HUT ke-77 Bhayangkara
Padahal JIS dibangun bukan untuk milik Anies, tapi pembangunan itu kepunyaan negara.
Lebih lanjut, herman meminta semua pihak berhenti untuk sengaja mencari-cari kelemahan JIS untuk kepentingan politik menjatuhkan Anies.
Ia juga meminta pemerintah tidak banyak sandiwara terkait rencana penggunaan JIS menjadi venue Piala Dunia U-17.
(Tribun-Video.com/WartaKotalive.com)
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Demokrat Endus Peran 'Sutradara' yang Ingin Jatuhkan Anies Baswedan dengan Cari-cari Kekurangan JIS
# Partai Demokrat # Anies Baswedan # Stadion JIS # Pilpres 2024
Reporter: Rima Anggi Pratiwi
Video Production: Okwida Kris Imawan Indra Cahaya
Sumber: Warta Kota
Tribunnews Update
THMP: Barisan Sakit Hati Buntut Kekalahan Paslon Pilpres 2024, Purn TNI Desak Gibran Dimakzulkan
5 hari lalu
Nasional
Ganjar dan Anies Diminta Bersuara soal Isu Ijazah Palsu Jokowi karena Sama-sama Alumni UGM
Jumat, 25 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Ganjar dan Anies Diminta Bersuara soal Dugaan Ijazah Palsu Jokowi, tapi Keduanya Masih Bungkam
Kamis, 24 April 2025
TO THE POINT
Alumni UGM Desak Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan Tanggapi Polemik Ijazah Jokowi, Ini Alasannya!
Kamis, 24 April 2025
Tribunnews Update
Sama-sama Alumni UGM, Ganjar & Anies Diminta Bersuara Dugaan Ijazah Palsu Jokowi, Kini Masih Bungkam
Kamis, 24 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.