Terkini Nasional
Aksi Demo Berakhir Ricuh, Massa Berusaha Merangsek Masuk Al Zaytun & Terobos Barisan Polisi
TRIBUN-VIDEO.COM - Aksi unjuk rasa Jilid III di Ponpes Al Zaytun Indramayu sempat ricuh, Kamis (6/7/2023).
Pantauan Tribuncirebon.com, ada 2 orang massa aksi yang diduga provokator terlihat diamankan oleh polisi.
Hal tersebut berawal dari massa aksi dari Aliansi Santri dan Rakyat Indonesia (ASRI) untuk Indramayu yang mencoba merangsek mendekat ke gerbang Ponpes Al Zaytun Indramayu.
Tanpa dikomandoi, massa aksi tiba-tiba mendorong barisan polisi mundur.
Dalam kejadian itu, bahkan beberapa orang polwan sampai terhimpit-himpit dan terjatuh terdorong oleh massa aksi.
Kondisi berhasil kembali kondusif setelah polisi mendorong mundur massa aksi.
Baca: Sosok MYR Agung Sedayu Anggota BIN yang Diduga Bekingi Al Zaytun, Ternyata Adik Panji Gumilang
Koordinator aksi melalui pengeras suara pun meminta agar massanya bisa tenang dan kondusif.
Mereka diminta mendengarkan instruksi dari mobil komandan.
"Tahan-tahan aksi kita aksi damai, jangan nodai dengan tindakan anarkis," ujar salah satu koordinator aksi melalui pengeras suara.
Aksi pun kembali kondusif setelah koordinator lapangan bernegosiasi dengan polisi.
Polisi pun mengizinkan massa aksi maju sedikit mendekati gerbang ponpes Al Zaytun.
(*)
Artikel ini telah tayang di TribunCirebon.com dengan judul Demo Ponpes Al Zaytun Ricuh, Massa Dorong-dorong Polisi, 2 Orang Diduga Provokator Diamankan
# Indramayu # Al Zaytun # aksi unjuk rasa
Video Production: Khoerunnisak
Sumber: Tribunnews.com
Live Update
Jemaah Haji asal Cirebon Wafat saat hendak Salat Dhuha di Asrama Indramayu, Miliki Riwayat Jantung
Sabtu, 3 Mei 2025
Tribunnews Update
196 Mobil Dinas Pemkab Indramayu Hilang, Kerugian Capai Rp 19 Miliar seusai Dibongkar Bupati Lucky
Rabu, 30 April 2025
Live Update
Gelar Pemusnahan Barang Bukti Kejahatan, Kejari Indramayu Hancurkan Ponsel dan Obat Terlarang!
Kamis, 17 April 2025
Live Update
Senyum Semringah Petani di Kabupaten Indramayu! Hasil Panen Dibeli Bulog Rp 6.500 per Kilogram
Senin, 14 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.