Terkini Daerah
Pelaku Pembunuhan Tukang Sate di Bekasi Ternyata Anak Kandung Sendiri yang Merupakan Pecatan TNI
TRIBUN-VIDEO.COM - Seorang tukang sate di Medan Satria, Kota Bekasi bernama Widodo Cahya Putra dibunuh oleh anak kandungnya sendiri bernama Dimas Rismawan (22).
Dikutip dari Tribunnews, Dimas rupanya merupakan seorang pecatan TNI, hal ini dikonfirmasi oleh Kadispenad Brigjen TNI Hamim Tohari pada Jumat (30/6/2023).
Menurut Hamim, Dimas dipecat karena melakukan disersi atau pengingkaran tugas tanpa permisi dan dilakukan tanpa tujuan kembali.
Pemecatan terhadap Dimas dilakukan pada 16 Maret lalu.
Baca: 5 Oknum Polisi di Maluku Dipecat Tak Hormat seusai Terjerat Kasus Narkoba dan Disersi
Adapun motif pembunuhan terhadap Widodo hingga kini belum diungkap oleh kepolisian.
Widodo sebelumnya ditemukan tewas dengan sejumlah luka tusuk di bagian tangan dan dadanya pada Kamis (29/6/2023).
Berdasarkan informasi, pembunuhan terjadi seusai Dimas beserta ibu dan adiknya selesai menunaikan ibadah Salat Idul Adha.
(TribunVideo.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Dimas, Pelaku Pembunuhan Tukang Sate yang juga Ayah Kandungnya Ternyata Seorang Pecatan TNI
# disersi # Bekasi # tukang sate # pembunuhan
Reporter: Fransisca Krisdianutami Mawaski
Video Production: Anggraini Puspasari
Sumber: Tribunnews.com
Live Update
Rekonstruksi Kasus Pembunuhan TNI di Sentani, 40 Adegan Diperagakan Para Tersangka
4 hari lalu
Live Update
Live Update Siang: Penggerebekan Gudang Sianida Ilegal, Keberangkatan 123 CJH Bangkalan Tertunda
5 hari lalu
Terkini Nasional
Mencak-mencak! Aura Cinta Kritik Dedi Mulyadi Gusur Warga bak Hewan: Pemerintah Harusnya Merangkul
5 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.