Kamis, 15 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Buntut Gejolak Bentrokan Wagner vs Rusia, KBRI Keluarkan Peringatan untuk WNI Sekitar Area Konflik

Minggu, 25 Juni 2023 14:42 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Pemberontakan di Rusia juga bisa berimbas pada WNI di negara tersebut.

Dan KBRI Indonesia di Moskow mengeluarkan peringatan untuk para WNI yang tinggal di Rusia pada Sabtu (24/6/2023).

Pemerintah Rusia telah menerapkan kebijakan kontra terorisme di beberapa daerah, yaitu di Moskow, Oblast, Voronezh, dan Rostov.

Baca: Terungkap Alasan Grup Wagner Membelot dari Rusia & Berbondong-bondong Konvoi Menuju Moskow

"Merujuk perkembangan situasi di wilayah Rusia, KBRI mengimbau seluruh WNI agar tetap tenang dan mengikuti arahan pemerintah setempat dan sumber berita resmi untuk kewaspadaan keamanan diri," tulis pengumuman yang diunggah akun resmi KBRI Moskow, Sabtu (24/6/2023).

Menyikapi hal ini, WNI diminta untuk selalu membawa dokumen perjalanan atau identitas diri dalam bepergian dan aktifitas sehari-hari.

Hal itu terkait peningkatan pemeriksaan aparat di jalan masuk-keluar menuju Moskow.

Selain itu, WNI di wilayah Voronezh dan Rostov juga diminta agar mematuhi peraturan pemerintah setempat.

Terkait, untuk tidak keluar rumah atau asrama atau tempat tinggal jika tidak ada keperluan yang mendesak.

"Seluruh WNI di Rusia untuk sementara waktu tidak melakukan perjalanan ke Rostov dan Voronezh hingga situasi setempat kondusif," lanjutnya.

Baca: Reaksi Keras Putin Hadapi Isu Kudeta Wagner, Bungkam Pemberontakan, Perintahkan Ini ke Semua Militer

Tak hanya itu, KBRI juga menyediakan nomor hotline dalam pengumuman tersebut bagi WNI yang berada dalam situasi darurat dan mengancam nyawa di +79 857502410.

Sebagai informasi, terjadi ketegangan di Rusia menyusul pemberontakan bersenjata oleh kelompok Wagner di kota Rostov-on-Don pada tanggal 24 Juni 2023. (Tribun-Video.com/YessyWienata)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Pemberontakan di Rusia, KBRI Moskow Keluarkan Peringatan untuk WNI

# TRIBUNNEWS UPDATE # Wagner # Rusia # Moskow # KBRI # pemberontakan

Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Yessy Arisanti Wienata
Video Production: Rania Amalia Achsanty
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #TRIBUNNEWS UPDATE   #Wagner   #Rusia   #Moskow   #KBRI   #pemberontakan

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved