Minggu, 11 Mei 2025

LIVE UPDATE SELEB

Dipolisikan Mantan Pegawai soal Intimidasi, Pihak Tasyi Athasyia Ultimatum Ancam Ambil Langkah Hukum

Minggu, 25 Juni 2023 14:07 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - YouTuber Tasyi Athasyia diduga telah memperlakukan mantan pegawainya secara tidak baik.

Bahkan, Tasyi Athasyia juga dituduh telah mengancam dengan kekerasan untuk membungkam mantan pegawainya.

Imbas dari perbuatan itu, mantan karyawan Tasyi Athasyia yang berinisial P, melaporkan kembaran Tasya Farasya tersebut ke polisi.

Merespons tuduhan itu, pihak Tasyi Athasyia akhirnya memberikan pernyataan dengan menggelar konferensi pers.

Ahmad Ramzy, selaku pengacara Tasyi Athasyia, membantah bahwa tuduhan tersebut tidaklah benar.

Baca: Ternyata Ini Alasan Tasyi Athasyia Tak Dampingi Suami Klarifikasi, Disebut Sedang Berdoa Biar Afdol

"Jadi saya menyampaikan laporan polisi tersebut saya sudah ditunjuk T Management, yang mana milik dari suami TA, TA sebagai talent di sana."

Menurut Ahmad Ramzy, laporan dari mantan pekerja Tasyi Athasyia itu tidak begitu jelas.

Pelapor ia katakan tidak secara tegas menyebutkan identitas orang yang dilaporkan.

Lebih lanjut, Ahmad Ramzi justru mengkritik terkait laporan polisi yang dibuat oleh mantan karyawan berinisial P tidak dicantumkan nama terlapornya.

Padahal, menurut Ahmad informasi identitas terlapor dan pelapor seharusnya ditulis dalam laporan polisi.

Soal tudingan pasal yang dituduhkan dalam laporan polisi juga Ahmad menilai kurang tepat.

Lebih lanjut, Ahmad menilai ada beberapa pihak-pihak yang sengaja menciptakan kegaduhan.

Baca: Pihak Tasyi Tegaskan Sudah Bayar Semua Gaji dan Bonus, Ungkap Alasan Datangi Rumah eks Karyawan

Yakni, bertujuan untuk mencemarkan nama baik Tasyi Athasyia.

Terkait hal itu, Ahmad pun dengan tegas mengancam akan mengambil tindakan hukum.

Di sisi lain, suami Tasyi Athasyia, Syech Zaki memberikan komentarnya.

Yakni, terkait sang istri dinilai tak acuh mengenai keluhan karyawan soal gaji.

Sikap diam Tasyi Athasyia itu dinilai sang suami bukan bermaksud jahat.

"Kita diem bukan karena kita jahat," ucap Syech Zaki.

Baca: Kompak Muncul Bersama, Ekspresi Syahnaz dan Jeje Berubah saat Disorot Kamera Nonton Tiba Tiba Tenis

Menurutnya, Tasyi telah beritikad baik dengan mendatangi mantan karyawan istrinya tersebut.

Namun niatan itu justru tak diindahkan oleh sang mantan karyawan.

Setelah niat baiknya mendatangi mantan karyawan Tasyi Athasyia tak diindahkan, sang istri justru dilaporkan ke polisi.

Lebih lanjut, ayah tiga anak itu membeberkan mantan karyawan yang melaporkan istrinya ke polisi itu sebelumnya tidak mau bertemu dengannya.

(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Bantah Intimidasi Mantan Karyawan, Pihak Tasyi Athasyia Ancam Bakal Ambil Langkah Hukum: Hati-hati

# Tasyi Athasyia # Pegawai # Syech Zaki # konflik

Editor: Ramadhan Aji Prakoso
Reporter: Ninaagustina
Videografer: Ramadhan Aji Prakoso
Video Production: yohanes anton kurniawan
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Tasyi Athasyia   #Pegawai   #Syech Zaki   #konflik

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved