Tribunnews Update
Sosok Hendropriyono, Eks Kepala BIN yang Dituding Bekingi Al Zaytun, Anggap Panji Gumilang Sahabat
TRIBUN-VIDEO.COM - Mantan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Jenderal TNI Purn Hendropriyono terseret kasus Pondok Pesantren Al Zaytun.
Hal itu imbas video lama dari sang jenderal soal Al Zaytun hingga dituding membela Panji Gumilang.
Selain itu, adanya isu tokoh nasional yang membekingi Panji Gumilang yang dipanggil 'Pak Kumis'
Isu itu disampaikan Pendiri Yayasan Pesantren Indonesia (YPI) Imam Supriyanto yang membenarkan adanya tokoh nasional yang menjadi bekingan Panji Gumilang.
Baca: Penampakan Rumah Pimpinan Ponpes Al Zaytun Panji Gumilang di Depok, Berdiri di Bantaran Kali
Ia tidak menyebut nama, namun ia menginisialkan orang tersebut dengan panggilan Pak Kumis.
Dugaan dari Imam diperkuat dengan video lawas Hendropriyono yang beredar luas di media sosial.
Video viral itu beredar di aplikasi Tiktok yang diunggah oleh akun @rajo_tanjung pada (19/5) lalu.
Dalam video, pria yang diduga Hendropriyono itu menganggap bahwa Panji Gumilang adalah sahabatnya.
Baca: Polemik Memanas & Jadi Atensi Banyak Pihak, Polri Mulai Bergerak Selidiki Dugaan Pidana Al Zaytun
Selain itu pria tersebut juga mengatakan bahwa seharusnya banyak orang yang akan bertaubat jika salah menilai Al Zaytun.
Ia juga memuji kemegahan dari Ponpes Al Zaytun yang diakuinya seperti sedang berada di luar negeri.
Hendropriyono sendiri adalah mantan dari Kepala Badan Intelijen Negara pertama hingga dijuluki tokoh intelijen dan militer Indonesia.
Ia yang lahir pada (7/5/1945) itu juga sempat terseret kasus kematian aktivis hak asasi manusia (HAM) Munir.
Dirinya diduga menjadi satu dari lima orang yang menjadi dalang intelektual di balik peristiwa pembunuhan yang terjadi pada 2004 tersebut.
Baca: Polres Indramayu Mulai Selidiki Dugaan Pidana di Ponpes Al Zaytun, Ketua Tim Investigasi: Ada Bukti
Kini namanya tercatut dalam kasus pondok pesantren Al Zaytun.
Namun hingga kini, Hendropriyono belum memberikan tanggapannya terkait video viral itu.
Sehingga video tersebut belum dapat dikonfirmasi kebenarannya.
(Tribun-Video.com/TribunMedan.com/BangkasPos.com)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul SOSOK 2 Jenderal TNI Dituduh Jadi Beking Panji Gumilang dan Ponpes Al-Zaytun
Host: Alexa Dhea
VP: Dedhi Ajib
# sosok # Hendropriyono # bekingan # Ponpes Al Zaytun Indramayu # Panji Gumilang # Sahabat
Reporter: Dhea Andika Rizqi
Video Production: Dedhi Ajib Ramadhani
Sumber: Tribun Medan
Live Tribunnews Update
LIVE: Sosok Mantan Marinir Gabung Militer Rusia, Ternyata Pecatan TNI AL Pernah Terlibat Pidana
5 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Sosok Paus Leo XIV Pemimpin Baru Gereja Katolik Dunia, Orang AS Pertama yang Terpilih Menjadi Paus
5 hari lalu
Tribunnews Update
Mahfud MD Akui Kenal Baik Try Sutrisno, Sosok Patriotik yang Dukung Pemakzulan Wakil Presiden Gibran
7 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Sosok Rizal Fadillah, Wakil Ketua TPUA yang Dilaporkan Jokowi ke Polisi soal Tudingan Ijazah Palsu
Selasa, 6 Mei 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Eks Kepala BIN Hendropriyono Pasang Badan Bela Hercules, Ungkap Peran Penting untuk Indonesia
Senin, 5 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.