TRIBUNNEWS UPDATE
Makin Aneh, Terungkap Jemaah Al Zaytun Haji di Ponpes, Tawaf Naik Mobil Lempar Jumroh Sekarung Semen
TRIBUN-VIDEO.COM - Mantan Tokoh NII sekaligus alumni Ponpes Al Zaytun Ken Setiawan blak-blakan mengungkap bahwa jamaah ponpes pimpinan Panji Gumilang punya tradisi sendiri soal pelaksaan haji.
Haji tersebut digelar di Ponpes, yang mana tawaf dilakukan dengan mengelilingi Al Zaytun, bukan Ka'bah.
Bahkan mereka juga melempar jumroh pakai sak semen.
Pernyataan Ken tersebut disampaikannya dalam seminar di Pondok Pesantren Hidayatuttholibin Desa Karanganyar, Kecamatan Pasekan, Kabupaten Indramayu Jawa Barat.
Baca: Ponpes Al Zaytun Diduga Peras Jemaah, Eks Pengurus: Ada yang Jual Diri karena Tak Mampu Bayar Infak
Menurutnya, setiap 1 Muharam jemaah Al Zaytun melaksanakan haji aneh dengan mengganti tawaf dengan keliling Al Zaytun yang memiliki luas 1200 hektar pakai mobil.
Tak hanya itu, mereka juga akan lempar jumroh dengan sak semen, dengan dalih semakin besar jumroh yang dilempar maka akan semakin soleh.
"Melempar jumroh bukan pakai batu tapi pakai sak semen, semakin besar semakin soleh. Mereka juga mengatakan Alquran ini bukan dari Allah melainkan perkataan Nabi Muhammad, berarti ini kan menodakan agama," jelas Ken Setiawan.
Ken mengaku, Al Zaytun membuat pesantren menjadi jelek.
Ia pun berharap agar MUI segera mengeluarkan fatwa dan menindak ponpes yang dipimpin Panji Gumilang itu.
Baca: Terbongkar Cara Pengurus Ponpes Al Zaytun Doktrin Pengikut, Cuma Butuh 2 Jam Rampok Harta Jemaah
"Al Zaytun membuat nama pesantren jelek. Kita berharap pemerintah adil, menyelesaikan masalah Al Zaytun ini. MUI agar mengeluarkan fatwa. Kemenag dengan bukti-bukti yang ada agar menindak Al Zaytun," imbuhnya.
Ken menjelaskan bahwa Al Zaytun menggunakan isu toleransi dengan menggabungkan agama.
Namun justru banyak sekali pelanggaran dan penyelewengan yang dilakukan.
"Dia kolaborasi menggabungkan agama menjadi satu dan selalu menggunakan logika," katanya. (Tribun-Video.com)
Host: Nila Irda
VP: Rahmat Gilang Maulana
# Ponpes Al Zaytun # Tawaf # Indramayu # Aliran Sesat # Panji Gumilang
Reporter: Nila
Video Production: Rahmat Gilang Maulana
Sumber: Tribun Video
Tribun Video Update
Respons Kapolres Jayapura soal Viral Kisah Frengky Monim yang Mengaku Tuhan & Punya Aliran Sesat
15 jam lalu
Tribun Video Update
Respons Kapolres Jayapura soal Viral Kisah Frengky Monim yang Mengaku Tuhan & Punya Aliran Sesat
4 hari lalu
To The Point
Aliran Menyimpang di Jayapura: Pria Klaim Dirinya Tuhan, Ibadah di Alang-alang & Wajib Telanjang
4 hari lalu
Tribunnews Update
Suasana di Area Tawaf Mulai Padat, Jemaah Haji dari Pakistan hingga Turki Sudah Tiba di Makkah
6 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.