Minggu, 11 Mei 2025

FIFA Matchday

Media Argentina Senggol Indonesia, Sebut Garnacho Harus Main Jika Ingin La Albiceleste Menang di FMD

Minggu, 18 Juni 2023 14:06 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Wonderkid Manchester United disebut-sebut sebagai pengganti sepadan absennya Lionel Messi di laga Argentina melawan Timnas Indonesia.

Pernyataan tersebut dilontarkan media ternama Argentina, TycSports yang mengklaim La Albiceleste bisa saja kalah dari Timnas Indonesia.

Karena absennya tiga pilar penting Tim Tango, di antaranya Angel Di Maria, Nicolas Otamendi dan tentunya sang megabintang, Lionel Messi.

Seperti yang diketahui bersama, ketiga pemain itu mendapat jatah libur dari sang pelatih, Lionel Scaloni usai laga melawan Australia.

Scaloni menegaskan absennya para pemain tersebut bukanlah permintaan dari anak asuhnya, melainkan perintah langsung darinya selaku pelatih.

Baca: Sisi Lain Pelatih Timnas Indonesia Jelang FIFA Matchday Lawan Argentina, STY Berikan Salep ke Arhan

"Kami percaya keputusan itu adil. Itu keputusan saya, mereka tidak memintanya kepada saya untuk tidak ikut ke Indonesia," ucap Scaloni, dikutip dari TyC Sports.

"Akan adil jika mereka beristirahat, berlibur dengan keluarga mereka. Mereka pantas mendapatkannya lebih dari siapa pun." imbuhnya.

Absennya ketiga pemain itu ditengarai bakal berdampak besar pada performa Argentina saat melawan Timnas Indonesia di Jakarta.

Media ternama Argentina, TycSports bahkan mengklaim Tim Tango bisa dikalahkan Timnas Indonesia tanpa hadirnya seorang Lionel Messi.

Namun mereka tak sampai putus asa, karena masih memiliki pemain muda berbakat, wonderkid Man United yang tengah naik daun, Alejandro Garnacho.

Saran dari media ini untuk Scaloni, sebelum dikalahkan Timnas Indonesia baiknya Garnacho dijadikan sebagai starter melawan skuad Garuda.

"Alejandro Garnacho, salah satu pemain muda La Scaloneta yang menjanjikan. Berpeluang besar masuk ke skuad inti bermain melawan Timnas Indonesia," tulis TycSport.

"Pintu wonderkid Manchester United sebagai starter sangat terbuka, sebelum kekalahan yang akan dialami skuad Lionel Scaloni dari Indonesia.

Baca: Welcome to Indonesia Timnas Argentina Tiba di Bandara, Lionel Messi Tak Jadi Beri Kejutan ke Fans

"Karena absennya Lionel Messi, Angel Di Maria dan Nicolas Otamendi yang tidak akan hadir di sana." imbuh mereka.

Di pertandingan melawan Australia, Garnacho masuk di babak kedua tepatnya pada menit ke-74 menggantikan Nicolas Gonzales.

Selain berposisi sebagai sayap, Garnacho juga dapat diplot sebagai penyerang bayangan dan hal itu cukup terbukti ampuh di Man United.

Menarik dinantikan bagaimana performa Garnacho saat melawan Indonesia nanti, akankah sosoknya dipasang sebagai starter atau pemain pengganti.

Duel Timnas Indonesia melawan Argentina digelar pada Selasa (19/6/2023) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Pertandingan ini menjadi agenda kedua Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong pada FIFA Matchday Juni 2023.

Sebelumnya skuad Garuda meraih hasil imbang saat bertanding melawan Palestina, Rabu (14/6/2023) di Stadion GBT dengan skor akhir 0-0.

(Eko Isdiyanto/SuperBall)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Media Argentina: Kalau Tak Mau Kalah Tanpa Messi Lawan Indonesia, Wonderkid MU Mesti Starter

# FIFA Matchday # Timnas Indonesia # Lionel Messi # Manchester United

Editor: Aditya Wisnu Wardana
Video Production: Tri Susilo Mardhani
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved