Kamis, 15 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Diklaim Setengah Hati Dukung Anies Baswedan, Demokrat Dinilai Tak Sabar AHY Ditunjuk Jadi Cawapres

Rabu, 7 Juni 2023 15:13 WIB
Kompas.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Pengamat politik dari UIN Syarif Hidayatullah Adi Prayitno menyebut bahwa Partai Demokrat hanya setengah hati dalam mendukung Anies Baswedan.

Ia mengatakan hal itu terjadi karena calon wakil presiden (cawapres) Anies belum diumumkan sampai saat ini.

Sementara, menurut Adi Demokrat berharap ketua umunnya Agus Harimurti Yudhoyono yang akan ditunjuk menjadi pendamping calon presiden tersebut.

“Demokrat itu tidak terlampau all out memperjuangkan Anies sebagai capres mungkin karena AHY tak kunjung diumumkan sebagai kandidat cawapres yang akan mendampingi Anies,” kata Adi kepada Kompas.com, Rabu (7/6/2023).

Dikutip dari Kompas.com Adi menerangkan bahwa keraguan di internal Demokrat tersebut tampak dari minimnya spanduk dan baliho dari partai bintang mercy yang mempromosikan mantan Gubernur DKI Jakarta itu sebagai calon RI-1.

Demokrat juga kerap tak satu suara dengan Partai Nasdem maupun Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di Koalisi Perubahan untuk Persatuan.

Baca: Tetap Dukung Anies Meski AHY Masuk Radar Cawapres Ganjar, Demokrat Tegaskan Tak Merapat ke PDIP

Bahkan baru-baru ini ketiganya beda pendapat soal deklarasi cawapres Anies.

Demokrat mendesak Anies untuk segera mengumumkan cawapresnya.

Sedangkan Nasdem dan PKS menyebut bahwa soal cawapres segala keputusan ada di tangan Anies.

Adi menilai, beda pendapat yang beberapa kali terjadi di internal Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) ini memperlihatkan bahwa kongsi tersebut belum sepenuhnya solid.

“Koalisi Perubahan ini sepertinya setengah hati, terutama Demokrat yang sebenarnya masih menggantung nasib politiknya,” ujarnya.

Namun terlepas dari itu, menurut Adi, sosok AHY bisa menjadi kandidat cawapres yang cukup menjanjikan untuk Anies.

Baca: Denny Indrayana Tuding Presiden Jokowi Buat Skenario Pilpres Tanpa Anies Baswedan, Cuma 2 Capres

Sebab, putra sulung SBY itu dianggap sebagai figur yang mampu mempertegas wajah oposisi di KPP.

Sementara Adi menilai bahwa Anies tak cukup kuat mempresentasikan wajah oposisi.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu dianggap sebagai antitesa pemerintah hanya karena residu Pilkada DKI 2017.

Sedangkan, AHY di bawah bendera besar Demokrat telah menempatkan diri sebagai oposisi sejak Presiden Joko Widodo memimpin pemerintahan pada 2014 lalu.

Oleh karena itu, Anies dinilai butuh sosok pendamping yang citranya lekat dengan oposisi, tidak lain yakni AHY.

“Karena jualan dari kubu perubahan ini adalah kelompok-kelompok yang kritis dan anti terhadap Jokowi, itu saja, bukan kubu-kubu yang lain,” tutur Adi.

(Tribun-Video.com/Kompas.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Demokrat Setengah Hati Dukung Anies, Pengamat Sebut karena AHY Belum Ditunjuk Jadi Cawapres"

#beritaterbaru #beritaterkini #beritaviral #ahy #aniesbaswedan

Editor: Tri Hantoro
Reporter: Dhea Andika Rizqi
Video Production: Irvan Nur Prasetyo
Sumber: Kompas.com

Tags
   #TRIBUNNEWS UPDATE   #Anies Baswedan   #AHY   #Demokrat

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved