TRIBUNNEWS UPDATE
2 Hari Berturut-turut Rusia Diserang Drone Ukraina, Kemarin Hantam Kota Moskow Kini Kilang Minyak
TRIBUN-VIDEO.COM - Sebuah tangki penyimpanan minyak yang berada di wilayah Krasnodar, Rusia selatan terbakar pada Rabu (31/5) pagi.
Pejabat setempat menduga kebakaran itu disebabkan serangan drone Ukraina.
Dalam video yang beredar, api dengan cepat menghanguskan kilang minyak.
Kebakaran terjadi saat langit di wilayah Krasnodar masih gelap.
Gubernur setempat Veniamin Kondratyev menyebut, kobaran api menghanguskan area seluas 100 meter persegi.
Ia memastikan tidak ada korban jiwa maupun luka dalam insiden tersebut.
Api juga telah berhasil dipadamkan sepenuhnya beberapa saat setelah kejadian.
Baca: Ketar Ketir! NATO Terancam Lihat Kekuatan Kapal Selam Torpedo Rusia Berlabuh hingga Kutub Utara
Baca: Tak Kehabisan Akal, Vladimir Putin Diduga Latih Paus Beluga untuk Jadi Mata-mata Rusia?
Dugaan sementara, kebakaran disebabkan oleh serangan drone Ukraina.
"Serangan drone untuk sementara disebut sebagai alasannya," tulis gubernur di Telegram, dikutip dari TASS, Rabu (31/5).
Sebelumnya, serangan serupa juga menghantam Ibu Kota Rusia di Moskow pada Selasa (30/5).
Rusia menuduh Ukraina sebagai dalang serangan dan menyebutnya sebagai teroris.
Namun, Rusia mengklaim berhasil menembak jatuh 8 drone itu, yang menyasar wilayah tempat tinggal elit, termasuk yang ditempati Presiden Vladimir Putin.
Sementara Ukraina menolak untuk bertanggungjawab atas serangan tersebut.
(Tribun-Video.com)
#beritaterbaru #beritaterkini #beritaviral #live #breakingnews #droneukraina #russiaukrainewar #russiaukrainewar #putin #krasnodar
Reporter: Agung Tri Laksono
Video Production: Dwi Adam Sukmana
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Anies Baswedan Luncurkan Organisasi Baru, Dipeluki Warga saat Bangun Jembatan untuk Warga Banten
3 jam lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Rangkuman India-Pakistan: China Bantu Pakistan Luncurkan Lusinan Jet Tempur Gempur India Bak Sekarat
3 jam lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Rangkuman Perang Israel-Hamas: Yaman Amuk Bandara, 2 Kota Besar Israel Dibabat Roket Hamas
3 jam lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Respons Jokowi soal Meme Ciuman dengan Prabowo, Nilai Mahasiswa ITB Sudah Kebablasan: Ada Batasnya
4 jam lalu
Tribunnews Update
Detik-detik Gadis 15 Tahun Tak Berdaya Dililit Ular Piton Raksasa di Kebun, Begini Kondisinya Kini
4 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.