LIVE UPDATE
Anies Dilaporkan Relawan GP Center ke Mabes Polri, Dinilai Malah Jadi Bumerang untuk Ganjar Pranowo
TRIBUN-VIDEO.COM - Pengamat Politik Adi Prayitno merespons sikap Relawan Ganjar Pranowo Center (GP Center) melaporkan Anies Baswedan ke Mabes Polri.
Laporan terhadap Anies Baswedan terkait isi pidatonya di acara hari ulang tahun (HUT) ke-21 Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di Istora Senayan, pada Sabtu (20/5/2023) lalu.
Bakal calon presiden dari Partai NasDem itu membandingkan pembangunan jalan di era Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan zaman Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
Baca: Komentar Pengamat Politik: Aksi Relawan GP Center yang Polisikan Anies Justru Bisa Rugikan Ganjar
Adi mengatakan hal itu seharusnya tak perlu diselesaikan dengan melaporkan Anies ke polisi.
Menurutnya, lebih baik GP Center membalas dengan fakta tandingan terhadap apa yang disampaikan Anies Baswedan.
Laporan semacam ini justru dinilai bisa merugikan Ganjar Pranowo (GP).
Terlebih, sejauh ini publik mengenal sosok bakal calon presiden dari PDI Perjuangan itu sebagai sosok yang terbuka dengan kritik apapun.
"Jangan sampai ada relawannya yang justru tak senafas dengan GP dan merugikan," jelas Adi.
Lebih lanjut, Adi mengungkapkan keraguannya, bahwa yang melakukan hal ini betul-betul Relawan Ganjar Pranowo.
Baca: Elektabilitas Prabowo Subianto Tertinggi di Kalangan Generasi Z dan Y, Anies No 3, AHY Jauh di Bawah
Menurutnya, perlu divalidasi kebenarannya, bahwa yang akan melaporkan Anies itu adalah relawan GP.
"Selanjutnya, apa betul relawan yang mau melaporkan Anies itu relawan GP. Perlu dicek juga validasi keabsahannya sebagai relawan GP," ucapnya. (Tribun-Video.com/Tribunnews)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Anies Dilaporkan ke Mabes Polri oleh Relawan GP Center, Pengamat: Bisa Merugikan Ganjar Pranowo
# LIVE UPDATE # Anies # relawan # Ganjar
Reporter: Mei Sada Sirait
Video Production: Dandi Bahtiar
Sumber: Tribunnews.com
LIVE UPDATE
Mahasiswa Sorong Demo Desak Tuntaskan Deretan Masalah Krusial segera Diselesaikan Pemerintah
Jumat, 2 Mei 2025
LIVE UPDATE
Netanyahu Diamuk Keluarga Sandera seusai Sebut Habisi Hamas Lebih Penting Daripada Bebaskan Tawanan
Jumat, 2 Mei 2025
LIVE UPDATE
Tahanan Anak Binaan LPKA Palu Peringati Hardiknas 2024, Motivasi Kesempatan Kedua untuk Masa Depan
Jumat, 2 Mei 2025
LIVE UPDATE
Seusai Dilanda Banjir, Warga Pakowa Manado Lakukan Pembersihan Rumah: Kami Butuh Air Bersih
Jumat, 2 Mei 2025
LIVE UPDATE
May Day, Buruh & Massa Palangka Raya Sampaikan 11 Kritik Tajam Situasi Ketenagakerjaan di Kalteng
Jumat, 2 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.