Sabtu, 10 Mei 2025

Liga Arab Saudi

Skenario Al Nassr Bisa Jadi Juara di Liga Arab, Cristiano Ronaldo Harus Menang di 3 Laga Terakhir!

Minggu, 21 Mei 2023 18:22 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Simak jadwal Al Nassr dalam laga pekan ke-28 Liga Arab Saudi.

Saat ini pertandingan di Liga Arab Saudi tinggal menyisakan tiga pertandingan lagi dan persaingan antara Al Nassr vs Al Ittihad makin memanas.

Al Nassr yang masih terpaut tiga poin dari puncak klasemen tentunya berambisi untuk menyalip perolehan poin Al Ittihad dan mengamankan gelar juara liga.

Guna memuluskan tekad itu, Cristiano Ronaldo dkk perlu meraih kemenangan pada pekan ini ketika ditantang oleh Al Shahab, Rabu (24/5/2023) pukul 01.30 WIB.

Namun, selain harus membukukan kemenangan, Al Nassr perlu berharap Al Ittihad untuk terpeleset ketika menjamu Al Batin, Rabu (24/5/2023) pukul 01.30 WIB.

Persaingan Memanas

Saat ini tim Cristiano Ronaldo dan kolega sedang bersaing ketat dengan Al Ittihad.

Meski tim asuhan Nuno Espirito Santo unggul tiga poin atas Al Nassr, tetapi jumlah selisih gol kedua tim sama, yaitu 41.

Sayangnya, kali ini secara kualitas di atas kertas, Faris Najd (julukan Al Nassr) mesti menghadapi lawan yang lebih sulit dibandingkan rivalnya itu.

Baca: Semua Pikiran Pengaruhi Suasana Hati Isi Pesan Misterius Ronaldo di Akun Instagram Pribadi!

Sebab Al Shabab tengah duduk di posisi ketiga klasemen Liga Arab Saudi dengan torehan 53 poin.

Namun, kabar baiknya, Al Shabab tampil kurang meyakinkan dalam dua pertandingan terakhir.

Mereka justru takluk di tangan Al Wehda dan Al Ettifaq dengan skor masing-masing 1-0.

Jadi kesempatan bagi Ronaldo cs untuk mengamankan poin pada laga ini terbuka lebar.

Sementara Al Batin yang akan menjadi lawan Abderrazak Hamdallah cs merupakan tim juru kunci di liga.

Baca: Lionel Messi Dapat Iming-iming Gaji 2,5 Kali Lipat dari Ronaldo, Al Hilal Siap Bayar 500 Juta Euro!

Alhasil, Al Ittihad diperkirakan mampu meraih kemenangan dengan mudah.

Apalagi, dalam lima pertandingan terakhir, Al Batin juga tampil kurang konsisten.

Mereka hanya mampu meraih dua kemenangan dan dua kali menelan kekalahan.

Sementara pada laga terakhir, Al Batin bermain imbang 0-0 melawan Al Feiha.

Jadwal Al Nassr

- Al Nassr vs Al Shabab, Rabu (24/5/2023) pukul 01.30 WIB.

- Al Ettifaq vs Al Nassr, Minggu (28/5/2023) pukul 01.00 WIB.

- Al Nassr vs Al Fateh, Kamis (1/6/2023) pukul 01.00 WIB.

Tekad Cristiano Ronaldo

Saat ini Ronaldo sedang bertengger di posisi kelima dalam daftar top-skorer Liga Arab Saudi.

CR7 telah mengemas 13 gol dan terpaut tujuh gol dari Abderrazak Hamdallah (Al Ittihad) yang telah menorehkan 20 gol.

Meski sulit, tentunya Ronaldo bertekad untuk finis setinggi-tingginya dalam daftar top-skorer musim ini.

Selain mantan penyerang Manchester United itu, Al Nassr juga menyumbang nama lain dalam daftar top-skorer melalui Talisca dengan total 17 gol.

Top Skor Liga Arab Saudi

1. Abderrazak Hamdallah (Al Ittihad) - 20 gol

2. Odion Ighalo (Al Hilal) - 18 gol

3. Talisca (Al Nassr) - 17 gol

4. Feras Albrikan (Al Fateh) - 14 gol

5. Cristiano Ronaldo (Al Nassr) - 13 gol

(Tribunnews.com/Deni)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Jadwal Al Nassr di Liga Arab Saudi: Perebutan Juara Memanas, Cristiano Ronaldo dkk Jumpa Tim Tangguh

# Liga Arab Saudi # Cristiano Ronaldo # Al Nassr # Juara Liga

Editor: Aditya Wisnu Wardana
Video Production: Gianta Firmandimas Adya Mahendra
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved