Tribunnews Update
Banyak Eks Kader Hanura yang Jadi Caleg di Partai Lain, OSO: Bodoh Juga Orang yang Terima Dia
TRIBUN-VIDEO.COM - Ratusan eks kader Hanura diketahui ramai-ramai berpindah ke partai lain dan mendaftar sebagai calon legislatif (caleg).
Menanggapi hal tersebut, Ketua Umum Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) mengaku tak masalah.
OSO bahkan merasa kasihan dengan partai-partai yang menerima para mantan kadernya itu.
Komentar ini disampaikan oleh OSO seusai mendaftar para bakal caleg ke KPU RI pada Rabu (10/5/2023).
Dikutip dari Kompas.com, hengkangnya para kader tersebut rupanya terkait dengan merenggangnya hubungan Wiranto dengan Hanura.
Baca: Reaksi Gibran Rakabuming Raka Soal Wacana Kaesang Pangarep Diusung Partai Gerindra di Pilkada Solo
Dikatakan oleh OSO bahwa sejumlah pecatan Hanura tersebut tidak akan laku dimana-mana.
"Jadi kalau ada orang yang dipecat di Hanura, ya itu kasian mau dijual-jual ke mana ya enggak laku juga. Kalau laku juga bodoh juga orang yang terima dia," kata Oso di kantor KPU RI, Rabu (10/5/2023).
OSO mengklaim bahwa hengkangnya para kader tak akan berpengaruh pada kesolidan Hanura jelang Pemilu 2024.
Selain kehilangan kader, OSO menyatakan bahwa partainya telah kedatangan para anggota baru.
Baca: Meriah, Drum Band Irirngi Pendaftaran 25 Bacaleg dari Partai PKS di KPU Balangan
"Jadi ya kan banyak juga partai-partai lain yang masuk ke Hanura, ada dari NasDem, dari PPP, ada juga dari Gerindra, ada dari PKB, ada juga dari Golkar, ada selengkap dari PKPI, itu PKPI itu rombongan, ada para kiai, sedikit-dikitnya ada 280 kiyai yang mendaftar di partai kiyai, begitu juga dari unsur-unsur agama yang lain," lanjut Oso.
Adapun para eks kader Hanura tersebut ada juga yang diterima di Partai Gerindra.
Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan bahwa pihaknya akan mendaftarkan sejumlah nama baru termasuk eks kader Hanura yang berpindah.
Baca: Bukan Omong Kosong! Ustaz Yusuf Mansur Bakal Nyaleg Pemilu 2024, Gabung ke Partai Tokoh Ini
Sebelumnya para eks kader Hanura itu diantar oleh Wiranto ke kediaman Prabowo di Hambalang pada Senin (1/5/2023).
Tak hanya Gerindra, Wiranto terlebih dulu mengantarkan beberapa eks kader Hanura ke markas PPP. (Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Oso Kasihan Ada Parpol Terima Kader Pecatan Hanura karena Wiranto"
HOST: Sisca Mawaski
VP: Mellinia Pranandari
# Eks Kader Hanura # Caleg # partai # Oesman Sapta Odang (OSO)
Reporter: Fransisca Krisdianutami Mawaski
Video Production: Mellinia Pranandari Putri Kristianto
Sumber: Kompas.com
tribunnews update
Gerindra Buka Suara usai Viral Bendera Partai Dicatut saat Pelantikan GRIB Bali: Tak Terafiliasi
Senin, 5 Mei 2025
Terkini Nasional
Surya Paloh Bela Gibran! Ungkap Sayangkan Desakan Pemakzulan Wapres: Harusnya Bisa Lebih Bijaksana
Minggu, 27 April 2025
Tribunnews Update
Prabowo Diminta Ganti Wapres & Copot Gibran, PSI Pasang Badan: Hormati Keputusan Pemilu yang Sah!
Selasa, 22 April 2025
Tribunnews Update
Bahlil Sentil Kader Absen, Sinyal Reshuffle Pengurus Golkar Menguat di Tengah Konsolidasi Partai
Kamis, 17 April 2025
Terkini Nasional
Atalia Praratya Hadir Tanpa Ridwan Kamil saat Halal Bihalal Partai Golkar, Hubungan Merenggang?
Kamis, 17 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.