Kamis, 15 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Klarifikasi Perihal LHKPN, Kadinkes Lampung Reihana Wijayanto Akhirnya Datang ke Gedung KPK

Senin, 8 Mei 2023 12:06 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Lampung, Reihana Wijayanto, memenuhi panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Senin (8/5/2023).

Reihana diketahui jadi sorotan karena gaya hidup mewahnya di media sosial.

Oleh sebab itu, dirinya dipanggil oleh KPK terkait Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) miliknya.

Dilansir dari Tribunnews pada Senin (8/5/2023), Reihana terlihat di Gedung Merah Putih KPK sekira pukul 08.20 pagi WIB.

Baca: Batal Diperiksa KPK Hari Ini, Reihana Kadinkes Lampung yang Viral Ikut Sambut Jokowi di Pasar Natar

Tampak, ia mengenakan atasan warna putih dengan bawahan berkelir hitam.

Reihana yang membawa tas di lengannya itu sempat mengatakan dirinya dalam keadaan baik.

Ia pun siap menjalani pemeriksaan.

"Sehat", ucap Reihana.

Reihana pun menuju meja registrasi dan menunggu di kursi yang telah disediakan di lobi Gedung KPK.

Terlihat pula, dirinya menutup wajah dengan majalah saat menunggu panggilan pemeriksaan.

Sebagai informasi, Reihana ini awalnya viral di Twitter usai akun @PartaiSocmed membuat cuitan tentang dirinya.

Reihana diduga suka memamerkan harta miliknya berupa mobil dan barang-barang mewah.

Baca: Kadinkes Reihana Tak Bisa Penuhi Panggilan KPK Hari Ini, Kedatangan Presiden ke Lampung Jadi Alasan?

Namun, tampaknya harta tersebut diduga tidak semua dilaporkan pada LHKPN miliknya.

Dalam LHKPN yang ia laporkan, dirinya hanya memiliki tiga buah mobil.

Deretan mobilnya itu yakni mulai dari Nissan Elgrand Minibus, Toyota Minibus dan Mercedes Benz V230.

Padahal, dalam cuitan yang viral, Reihana diduga memiliki mobil Alphard berwarna hitam.

(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul BREAKING NEWS: Kadinkes Lampung Reihana Penuhi Panggilan KPK Terkait Klarifikasi LHKPN

Host: Nina Agustina
Vp: Dedhi Ajib

# Kadinkes Lampung # Reihana # KPK # LHKPN # Klarifikasi

Editor: bagus gema praditiya sukirman
Reporter: Ninaagustina
Video Production: Dedhi Ajib Ramadhani
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #LHKPN   #Kadinkes Lampung   #Reihana   #KPK

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved