Kamis, 15 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Sosok Raja Charles III: Usia 74 Tahun Dinobatkan Jadi Raja Inggris, Punya Hampir 20 Badan Amal

Sabtu, 6 Mei 2023 23:10 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Charles III telah resmi dinobatkan sebagai Raja Inggris di Gereja Kerajaan Westminster Abbey pada Sabtu (6/5/2023).

Ia sah menjadi Raja Inggris di usia 74 tahun menggantikan ibunya Ratu Elizabeth II yang meninggal dunia pada tahun lalu.

Lantas siapa sosok Raja Charles III?

Baca: Penobatan Raja Charles III: Pertama Setelah 70 Tahun hingga Picu Perdebatan di Australia

Dikutip dari Tribunnews.com pada Sabtu (6/5/2023), Charles III adalah anak sulung dari Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip, Adipati Edinburgh.

Ia lahir pada 14 November 1948 atau 74 tahun yang lalu.

Dalam riwayat pendidikannya, Charles III bersekolah di sekolah swasta di Istana Buckingham dan di London, Hampshire, dan Skotlandia.

Setelah itu, ia masuk Trinity College, Cambridge, pada tahun 1967.

Dia mengambil gelar sarjana di sana pada tahun 1971.

Ia juga menghabiskan satu semester di University College of Wales.

Baca: Seusai Penobatan Raja Charles III, Camilla Parker Bowles akan Diberi Gelar Ratu atau Queen Consort

Dia kemudian masuk ke Royal Air Force College (menjadi penerbang yang sangat baik) dan Royal Naval College, Dartmouth.

Charles dinobatkan sebagai Pangeran Mahkota dengan gelas Pangeran Wales pada pada 1 Juli 1969, di Kastil Caernarvon.

Sebelum menikahi Camilla pada tahun 2005, Charles pernah menikah dengan Putri Diana pada 29 Juli 1981.

Setelah menikah, Diana bergelar Puteri Wales sebagai Puteri Mahkota.

Keduanya dikaruniai dua orang anak.

Yakni Pangeran William dan Pangeran Harry.

Namun pernikahannya dengan Diana kandas dan bercerai pada 28 Agustus 1996.

Di sisi lain, selama lebih dari 40 tahun, Raja Charles telah menjadi pemimpin dalam mengidentifikasi kebutuhan amal.

Baca: Penobatan Raja Charles III: Pertama Setelah 70 Tahun hingga Picu Perdebatan di Australia

Sebagai Pangeran Wales, ia mendirikan hampir 20 badan amal dan menjadi patron lebih dari 400 badan amal.

Ia akan mengurangi keterlibatannya dalam kegiatan amal saat dia menjalankan tugasnya sebagai kepala negara. (Tribun-Video.com/ Tribunnews.com)

Baca juga beirta terkait di sini

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Profil dan Fakta-fakta Raja Charles III, Berusia 74 Tahun saat Naik Takhta

# TRIBUNNEWS UPDATE # Raja Charles III # Inggris # Kerajaan

Editor: Panji Anggoro Putro
Video Production: Dedhi Ajib Ramadhani
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved