Minggu, 11 Mei 2025

olahraga

LIGA ITALIA: Victor Osimhen Kawinkan Gelar Juara Liga Italia & Sepatu Emas

Jumat, 5 Mei 2023 11:32 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Pahlawan Napoli, Victor Osimhen berpotensi mengawinkan dua raihan menawan di Liga Italia musim ini yakni gelar juara dan sepatu emas.

Untuk gelar juara, pesepak bola asal Nigeria itu telah memastikan hari ini Jumat (5/5/2023) dini hari WIB setelah imbang 1-1 atas Udinese.

Sedangkan untuk sepatu emas atau top skor, Osimhen terpantau saat ini masih berada di puncak dengan raihan 22 gol.

Kendati dibuntuti oleh pemain Inter Milan, Lautaro Martinez, Osimhen masih miliki asa untuk keluar sebagai top skor Liga Italia musim ini.

Daftar Top Skor Liga Italia

Nama Pemain - klub - banyak gol

1. Victor Osimhen (Napoli) - 22 gol
2. Lautaro Martinez (Inter Milan) - 19 gol
3. Boulaye Dia (Salernitana) - 15 gol

4. Ademola Lookman (Atalanta) 13 gol
5. M'Bala Nzola (Spezia Calcio) - 13 gol
6. Khvicha Kvaratskelia (Napoli) - 12 gol
7. Rafael Leao (AC Milan) - 12 gol

Baca: Napoli Tunda Juara, Inter Milan Naik 4 Besar, Juventus Gagal Geser Lazio Berikut Klasemen Serie A

Baca: Menuju Gelar Juara Liga Italia: Jika Napoli Berhasil Kalahkan Salernitana, Partenopei Sabet Scudetto

8. Paulo Dybala (AS Roma) - 11 gol
9. Mattia Zaccagni (Lazio) - 10 gol
10. Roccardo Orsolini (Bologna) - 10 gol

Potensi Victor Osimhen Kawinkan Gelar

Secara teknis, Liga Italia masih menyisakan 5 laga lagi untuk menuju akhir musim.

Artinya, calon peraih sepatu emas dari Napoli yakni Victor Osimhen masih memiliki waktu untuk menambah pundi-pundi gol.

Tujuannya agar posisinya tak terkejar oleh pesaingnya yakni Lautaro Martinez dari Inter Milan.

Dikatakan demikian lantaran Martinez sejauh ini telah mengoleksi 19 gol.
Penyerang Napoli asal Nigeria Victor Osimhen bereaksi selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Udinese dan Napoli pada 4 Mei 2023 di stadion Friuli di Udine.

Gap raihan gol antara Osimhen dan Martinez hanya terpaut 3 gol saja.

Jika Osimhen masih mampu konsisten menyumbangkan gol untuk Napoli di sisa musim, ada kemungkinan besar bomber asal Nigeria itu menyegel sepatu emas.

Namun jika tidak, rekan senegara Leonel Messi ini bisa saja merebut sepatu emas.

Kendati Inter Milan tak menjuarai Liga Italia setidaknya il Nerazzurri bisa meraih sepatu emas lewat Martinez.

Akan tetapi persaingan antara Osimhen dan Martinez masih akan berlanjut hingga akhir musim ini.

Maka dari itu layak dinanti bagaimana persaingan keduanya dalam memperebutkan raihan sepatu emas Liga Italia musim ini.

(Tribunnews.com/Niken)



Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Top Skor Liga Italia: Asa Victor Osimhen Kawinkan Gelar Juara & Sepatu Emas Bersama Napoli

# Napoli # Victor Osimhen # Liga Italia # sepatu emas

Editor: Restu Riyawan
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Napoli   #Victor Osimhen   #Liga Italia   #sepatu emas

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved