Tribunnews Update
Sosok Bos PT Waskita Karya Destiawan Soewardjono Terjerat Korupsi, Cairkan Uang Pakai Dokumen Palsu
TRIBUN-VIDEO.COM - Direktur Utama PT Waskita Karya, Destiawan Soewardjono telah ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi penyimpangan atau penyelewengan penggunaan dana PT Waskita Beton Precast pada 2016-2020.
Untuk mencapai kepentingannya, Ia memerintahkan dan menyetujui pencairan dana supply chain financing (SCF) dengan menggunakan dokumen pendukung palsu.
Lantas siapa sosok Destiawan Soewardjono ?
Dikutip dari Tribunnews.com pada Sabtu (29/4/2023), Kapuspenkum Kejagung, Ketut Sumedana menerangkan, pencairan dana SCF dengan dokumen palsu yang dilakukan Destiawan digunakan sebagai pembayaran utang-utang perusahaan.
Baca: FANTASTIS! Aset Lukas Enembe Senilai Rp 60,3 M Kembali Disita KPK
Utang-utang itu diakibatkan oleh pencairan pembayaran proyek-proyek pekerjaan fiktif guna memenuhi permintaan tersangka.
Berdasarkan perhitungan BPKP, dugaan kerugian keuangan atas kasus ini sebesar Rp2.546.645.987.644.
Terkait sosoknya, Destiawan Soewardjono merupakan pria kelahiran 62 tahun silam, tepatnya pada April 1961.
Ia dipercaya sebagai Direktur Utama PT Waskita Karya berdasarkan Keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan 2019 pada 5 Juni 2020.
Riwayat pendidikannya, Destiawan mendapatkan gelar Teknik Sipil, Universitas Brawijaya, Malang (1987).
Baca: Kerap Pamer Moge di Medsos, KPK Tegaskan Harley Milik AKBP Hasibuan Palsu
Sejak lulus kuliah, ia menghabiskan kariernya selama puluhan tahun di Waskita Karya.
Destiawan Soewardjono sudah bekerja di perusahaan tersebut sejak tahun 1985.
Lantas ia juga bergelar Magister Manajemen, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta (2008).
Sejumlah jabatan pernah ia emban selama di PT Waskita Karya.
Baca: Fakta Kasus Dugaan Korupsi Wali Kota Bandung, dari OTT KPK hingga Barang Bukti Rp 924,6 juta
Di antaranya Direktur Operasional III PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (2013-2020).
Komisaris Utama PT Wijaya Karya Bangun Gedung Tbk (2014-2020).
Hingga General Manager Departemen Luar Negeri PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (2012-2013).
Dalam prestasinya, Ia turut menyukseskan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 yang digelar di Bali pada November 2022.
Ia juga ditunjuk dalam pembangunan Masjid Raya Sheikh Zayed Solo.
Waskita menjadi salah satu Main Kontraktor dalam pembangunan masjid tersebut. (Tribun-Video.com/ Tribunnews.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Profil Singkat Bos Waskita Karya, Bukan Orang Baru di Perusahaan Pelat Merah Sektor Konstruksi
HOST: BIMA MAULANA
VP: Nur Rohman Urip
# sosok # Destiawan Soewardjono # korupsi # Dokumen palsu # Dirut PT Waskita Karya
Video Production: Nur Rohman Urip
Sumber: Tribunnews.com
To The Point
Fakta Bos Buzzer Jadi Tersangka Perintangan Kasus Korupsi: Rekrut 150 Anggota, Buzzer Dapat 1,5 Juta
5 hari lalu
Viral News
Kejagung Ungkap Tersangka Baru dalam Perintangan Penyidikan Sejumlah Kasus Mega Korupsi
6 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.