Tribunnews Update
Elektabilitas Jadi Alasan Megawati Lebih Pilih Ganjar Pranowo Jadi Capres 2024 Dibanding Puan
TRIBUN-VIDEO.COM - Pengamat Politik Universitas Al Azhar, Ujang Komarudin turut menyoroti partai PDI Perjuangan yang resmi mengusung Ganjar Pranowo menjadi calon presiden 2024.
Ujang menilai, elektabilitas menjadi alasan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri lebih memilih Ganjar Pranowo dibandingkan Puan Maharani.
Seperti diketahui, Ganjar Pranowo selalu masuk tiga besar peraih elektabilitas tertinggi.
"Saya melihatnya ada beberapa faktor Ganjar Pranowo yang dipilih dibandingkan Puan Maharani. Pertama soal elektabilitas, Puan sendiri elektabilitasnya kalah jauh dibandingkan dengan Ganjar Pranowo dan Ganjar selalu masuk tiga besar peraih elektabilitas tertinggi," tutur Ujang.
Baca: [FULL] Ganjar Pranowo Berkali-kali Berterimakasih seusai Dipilih Megawati untuk Maju Capres 2024
Dilansir dari Tribunnews.com, Ujang mengatakan, apabika PDIP mengusung Puan yang tak memiliki elektabilitas, tentunya partai moncong putih itu akan kalah.
"Jadi saya melihatnya Ganjar dipilih karena elektabilitas yang tinggi tadi dan Puan tidak mengangkat elektabilitas dari partai," terang Ujang.
Selain elektabilitas, Ujang Komarudin menyatakan, PDIP mengusung Ganjar agar mendapatkan efek ekor jas.
Sehingga nantinya, elektabilitas partai turut terangkat.
"Kalau ada kadernya yang layak jadi capres maka akan berdampak positif dari partai. Paling tidak tiga hal itu yang dipertimbangkan oleh Megawati dalam mengusung capresnya hari ini yaitu Ganjar Pranowo," sambungnya.
Baca: Gibran Unggah Foto Editan Berambut Putih di Insta Story: Biar Kembaran Sama Pak Ganjar
Diketahui sebelumnya, Megawati secara resmi mengumumkan Ganjar menjadi capres 2024 yang diusung PDIP.
Pengumuman tersebut berlangsung di Istana Batu Tulis, Bogor, Jawa Barat, Jum'at (21/4/2023) siang.
Menurut Megawati, bertepatan dengan Hari Kartini turut menjadi alasan dirinya menetapkan Ganjar sebagai capres.
"Maka pada Hari Kartini ini tanggal 21 April 2023 sekaligus tonggak perjuangan kaum perempuan Indonesia yang non diskriminatif setara dijamin oleh konstitusi negara," ujar Megawati.
"Menetapkan saudara Ganjar Pranowo, sekarang adalah Gubernur Jawa Tengah sebagai kader dan petugas untuk ditingkatkan penugasannya sebagai calon Presiden Republik Indonesia dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan," tutur Megawati.
Baca: Salam Metal Ganjar Pranowo Jadi Capres PDIP, Ini Respons Wali Kota Bogor Bima Arya
Dalam kesempatan tersebut, Megawati mengaku tak mudah dalam memutuskan siapa sosok yang diusung PDIP menjadi capres.
Megawati mengaku harus menggunakan mata hati dan pikirannya untuk membuat keputusan.
Pasalnya menurut Megawati apa yang disampaikannya merupakan tanggung jawab terhadap sejarah dan demi kepentingan bangsa.
"Apa yang akan saya sampaikan merupakan tanggung jawab terhadap sejarah dan juga bagi masa depan bangsa," jelas Mega.
"Sebagaimana saudara-saudara ketahui bahwa oleh kongres ke-5 PDIP, saya telah mendapat mandat dan hak prerogatif untuk menetapkan calon presiden dan calon wakil presiden yang akan dusung oleh PDIP," ungkap Megawati. (Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Alasan Elektabilitas, PDIP Lebih Pilih Ganjar Pranowo Jadi Capres Dibandingkan Puan Maharani
Host: Adilla Risna
Vp: Putri Anggun
# elektabilitas # Alasan # Megawati # Ganjar Pranowo # Capres 2024
Reporter: Adila Ulfa Muna Risna
Video Production: Putri Anggun Absari
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
3 Alasan Ortu Murid Laporkan KDM ke Komnas HAM, Anggap Dedi Mulyadi Tak Pahal Falsafah Pendidikan
4 hari lalu
To The Point
Megawati Marah Disebut Jual Pulau: Kapan Jual? Saya Betulkan Ekonomi, kalau Jadi Buzzer yang Memper!
5 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Alasan TIPU UGM Mau Polisikan Mahfud MD, Taufiq: Lancang Sebut Gugatan Ijazah Jokowi Bakal Ditolak
6 hari lalu
Tribunnews Update
Jokowi Bantah Jadikan Prabowo Boneka, Singgung Megawati dan SBY: Jangan Bayangkan Seperti Itu!
6 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.