Asian Games 2018
Bonus para Atlet Asian Games Cepat Cair, Imam Nahrawi: Karena Kita Kerja Sama Antarkementerian
TRIBUN-VIDEO.COM - Pemerintah telah membagikan bonus bagi para atlet peraih medali sebelum Asian Games 2018 secara resmi ditutup pada 2 September 2018.
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi mengatakan, realisasi pemberian bonus ini dapat terlaksana dengan cepat karena kerja sama antarkementerian.
"Kenapa cepat? Karena kita kerja sama, Menteri Keuangan, pihak-pihak perbankan, dan tentu tim Kemenpora," kata Imam di Wisma Kemenpora, Jakarta, Senin (3/9/2018).
Selain itu, hal ini tidak lepas dari instruksi Presiden Joko Widodo untuk mempercepat pencairan bonus, bahkan sebelum keringat para atlet mengering.
Baca: Perhelatan Asian Games 2018 Sukses, SBY: Terima Kasih Presiden Jokowi dan para Atlet
Imam mengatakan, ia juga mengecek satu per satu buku rekening yang diberikan kepada para atlet untuk memastikan bahwa jumlah yang ditransfer memang sesuai nominal yang dijanjikan tanpa potongan apapun.
Bonus tersebut ditransfer langsung ke rekening masing-masing atlet.
"Saya pastikan, kayak Aries (Susanti Rahayu, atlet putri panjat diding), mana buku tabunganmu, dengan malu-malu Aries mengeluarkan. Kita cocokkan benar enggak angka yang diberikan Presiden dengan yang tercantum di buku tabungan," terangnya.
"Alhamdullillah benar, tidak ada potongan serupiah pun," ujar Imam.(Kompas.com/Devina Halim)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ini yang Bikin Bonus Atlet Peraih Medali Asian Games Bisa Cepat Cair".
TONTON JUGA:
Video Production: Ramadhan Aji Prakoso
Sumber: Kompas.com
Tribunnews Update
Kaesang RESMI Jadi Ketum PSI, Giring Ganesha Pernah Singgung Ingin Kembalikan Partai ke Pemilik Asli
Senin, 25 September 2023
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.