LIVE UPDATE MUDIK
Hari Ini, "One Way" Dimulai Pukul 14.30 WIB di Km 72 Tol Cipali hingga Km 414 Kalikangkung
TRIBUN-VIDEO.COM - Korlantas mulai melakukan skema satu arah atau one way di ruas jalan KM 72 Tol Cipali hingga Km 414 Tol Kalikangkung mulai pukul 14.20 WIB pada Selasa (18/4/2023).
Penerapan one way ditandai dengan pengibaran bendera start oleh Direktur Penegakan Hukum (Dirgakkum) Korlantas Polri Brigjen Aan Suhanan.
One way diberlakukan dari KM 72 Purwakarta hingga KM 414 Kalikangkung pada Selasa (18/4/2023) atau H-4 mudik Lebaran 2023.
Pantauan di lapangan, di KM 72 Tol Cipali, wilayah Purwakarta, Jawa Barat, sistem one way berlangsung pada pukul 14.45 WIB.
Adapun steril jalur dari arah Jawa Tengah hingga Purwakarta ini sudah dilakukan oleh pihak kepolisian sejak pukul 12.30 WIB.
Koordinator Satuan Pelayanan Kementerian Perhubungan, Dihyah Amer mengatakan bahwa sistem one way ini akan berlangsung hingga pukul 24.00 WIB.
Rekayasa lalu lintas ini juga akan berlangsung hingga Jumat (21/4/2023) dengan waktu yang sudah ditentukan.
Hingga sore pukul 17.00 WIB, Kendaraan yang melintas baik dari jalur utama atau jalur one way pada KM 72 Tol Cipali belum ada kepadatan yang berarti.
Dengan adanya sistem one way ini, pihak kepolisian meminta kepada pemudik yang mengarah ke Jakarta dari wilayah timur untuk tidak masuk ke tol.
Baca: Lebih Minat Kapal Eksekutif, Pelabuhan Bakauheni Tambah Dermaga untuk Mudik Lebaran 2023
Direktur Lalu Lintas Polda Jabar, Kombes Pol Wibowo, mengatakan, pemudik yang ingin ke arah Jakarta bisa melewati jalur arteri.
Dia mengimbau kepada pemudik yang ingin ke Jakarta bisa melintas melalui jalur arteri terlebih dahulu dan masuk ke Tol Cikopo, Purwakarta.
Sementara itu di GT Palimanan Tol Cipali, arus kendaraan tampak hanya melintasi jalur B atau dari arah DKI Jakarta menuju Jawa Tengah.
Sementara jalur A atau untuk kendaraan dari arah Jawa Tengah menuju DKI Jakarta terlihat masih kosong meski one way diterapkan kira-kira sejak satu jam yang lalu.
Selain itu, kendaraan yang melintasi GT Palimanan Tol Cipali juga tampak didominasi dari luar Cirebon atau pelat nomor B, D, T, Z, G, H, dan lainnya.
Sejumlah petugas Polresta Cirebon juga terlihat bersiaga di gerbang tol yang berada di wilayah Kecamatan Gempol, Kabupaten Cirebon, tersebut.
Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Arif Budiman, mengatakan, hingga kini pelaksanaan one way di jalur tol wilayah Kabupaten Cirebon berjalan lancar.
Kapolres Subang, AKBP Sumarni mengatakan jika rest area menjadi salah satu titik rawan macet saat waktu sahur dan buka puasa di jalan tol Cipali.
Karena itu pihaknya menerapkan sistem buka tutup rest area.
Tujuannya untuk mengantisipasi kepadatan pada akses masuk rest area.
Di ruas jalan tol Cipali wilayah Subang, Jawa Barat, ada Rest Area Km 102 A arah Cirebon.
Kemudian pada jalur B Tol Cipali atau arah Cikampek ada Rest Area Km 86 B, dan Rest Area Km 101 B. (*)
# one way # Tol Cipali # Mudik Lebaran 2023
Video Production: Abdul Salim Maula Safari Thoyyib
Sumber: Tribunnews.com
Kilas Peristiwa
Kilas Peristiwa: Kecelakaan Minibus di Tol Cipali Tewaskan Tiga Orang, Oleng saat Hindari Lubang
Jumat, 25 April 2025
Regional
Muncul Asap dari Dalam Tanah Seminggu Pasca-lebaran, Rest Area KM 86B Tol Cipali Ditutup Sementara
Selasa, 8 April 2025
Live Update
Tak Ada One Way Arus Balik di Jembatan Suramadu, 2 Jalur Surabaya-Madura Terpantau Ramai Lancar
Senin, 7 April 2025
Live Update
Mobil-mobil hingga Minibus Kecelakaan Beruntun di Tol Cipali Dini Hari, Ada yang Terjepit & Ringsek
Senin, 7 April 2025
Breaking News
BREAKING NEWS: Penerapan One Way & Contraflow di Tol Kalikangkung-Cikampek, Dibuka Kapolri & Menhub
Minggu, 6 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.