Asian Games 2018
Satu Hari Pasca-Asian Games, Ornamen di GBK Mulai Dibongkar
Laporan wartawan TribunJakarta.com, Rafdi Ghufran
TRIBUN-VIDEO.COM, TANAH ABANG - Satu hari pasca penyelenggaraan upacara penutupan Asian Games 2018, Gelora Bung Karno, Tanah Abang, Jakarta Pusat, mulai dibenahi.
Pantauan TrubunJakarta.com, Senin (3/9/2018), sejumlah ornamen di zona asian fest mulai dibenahi.
Beberapa stand yang sebelumnya digunakan untuk menjual berbagai produk, beberapa sudah tidak terlihat.
Beberapa orang petugas pun nampak sedang membongkar sejumlah bangunan tidak permanen yang ada di GBK.
Selain itu, pengamanan di GBK pun sudah tidak seketat sebelumnya, pengunjung bisa masuk melalui gerbang 10.
Meski Asian Games 2018 baru saja selesai, tidak banyak sampah yang ditemui di area GBK.(*)
TONTON JUGA:
Video Production: Alfin Wahyu Yulianto
Sumber: TribunJakarta
LIVE UPDATE
Beda Suasana LBNC di Kawasan 16 Ilir Palembang Pasca-sambut Asian Games 2018, Kini Sepi Pengunjung
Senin, 27 Januari 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.