Rabu, 14 Mei 2025

Olahraga

Info Harga Tiket Timnas U-22 Indonesia Vs Lebanon di Laga Uji Coba Jelang SEA Games 2023 Kamboja

Kamis, 13 April 2023 15:28 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Info harga tiket Timnas U-22 Indonesia vs Lebanon dalam pertemuan laga uji coba sebelum berangkat ke SEA Games 2023.

Dijadwalkan Indonesia vs Lebanon akan digelar pada 14 dan 16 April 2023, di Stadion Utama GBK, kick off pukul 20.30 WIB.

Harga tiket Indonesia vs Lebanon dibanderol mulai dari Rp75 Ribu.

Perlu diketahui, ini adalah kali pertama GBK digunakan setelah sekian lama untuk persiapan Piala Dunia U-20.

Karena Piala Dunia U-20 batal digelar di Indonesia, GBK kembali mengeluarkan izin untuk digunakan bertanding.

Kini PSSI telah merilis harga pembelian tiket.

Harga paling murah untuk saat ini, Kamis (13/4/2023) masih ada presale Cat 2 dengan harga Rp75 ribu.

Selain itu berikut daftar harga tiket Indonesia vs Lebanon:

Cat 2 South - Rp 90.000
Cat 2 North - Rp 90.000
Presale Cat 2 - Rp 75.000

Cat 1 West - Rp 125.000
Cat 1 East - Rp 125.000
Presale Cat 1 - Rp 90.000

VIP East - Rp 200.000
VIP West - RP 250.000
Presale VIP East - Rp 150.000
Presale VIP West - Rp 175.00

(Tribun-Video.com/YessyWienata)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Info Harga Tiket Timnas U22 Indonesia vs Lebanon di GBK, Mulai Rp 75 Ribu

# Timnas Indonesia # PSSI # FIFA Matchday # Indonesia vs Lebanon

Editor: Aditya Wisnu Wardana
Reporter: Yessy Arisanti Wienata
Video Production: Ni'amu Shoim Assari Alfani
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved