LIVE UPDATE TRAVEL
Sandiaga Uno Apresiasi Ramadhan Jezz Festival ke-12 di Jakarta: Super Keren, Bisa jadi Peluang Usaha
TRIBUN-VIDEO.COM - Ramadhan Jazz Festival (RJF) telah selesai digelar pada Sabtu, 8 April 2023.
Sebelum berakhir, Menparekraf Sandiaga Uno juga sempat mengunjungi acara bertema Harmony Our Culture tersebut.
Ia bahkan mengapresiasi gelaran Ramadhan Jazz Festival yang ke-12 itu.
Dilansir dari TribunTravel.com, Ramadhan Jazz Festival tahun ini digelar di pelataran Masjid Cut Meutia, Menteng, Jakarta Pusat.
Tepatnya pada tanggal 7 sampai 8 April 2023 kemarin.
Di hari Jumat, (7/4/2023) malam, secara langsung Sandiaga Uno juga menyempatkan waktunya mengunjungi Ramadhan Jazz Festival ke-12.
Ramadhan Jazz Festival sendiri tahun ini diinisiasi oleh Remaja Islam Masjid Cut Meutia (RICMA) dan WartaJazz.
Keseruan Sandiaga Uno saat mengunjungi Ramadhan Jazz Festival diunggah melalui akun Instagram pribadinya.
Tampak Sandiaga Uno menyambut antusias Ramadhan Jazz Festival dan mengapresiasinya.
"Komunitas Remaja Islam Masjid Cut Meutia (RICMA) bener-bener super keren! Inisiasinya menggelar kegiatan Ramadhan Jazz Festival Ke-12 (@ramadhanjazz) sebagai syiar dakwah jaman now patut diapresiasi!" tulis @sandiuno seperti yang dikutip TribunTravel, Sabtu (8/4/2023).
Saat berada di Masjid Cut Meutia, Sandiaga Uno juga turut larut dalam kemeriahan Ramadhan Jazz Festival.
Baca: Buat Sandiaga Uno Menitikkan Air Mata, Mari Menilik Kawasan Wisata Religi Desa Bongo
"Tadi malam saya datang ke Masjid Cut Meutia, melihat langsung festival musik dengan nuansa Islami yang menggeliatkan ekonomi sekaligus menggalang dana untuk kegiatan sosial. TOP MARKOTOP," imbuh Sandiaga Uno.
Ramadhan Jazz Festival dimeriahkan oleh serangkaian acara, hingga dilengkapi tenant-tenant kuliner dan pameran seni.
Menurut Sandiaga Uno, Ramadhan Jazz Festival ini mampu mendorong pemulihan ekonomi.
"Selain dimeriahkan oleh musisi-musisi beken di Indonesia, juga dilengkapi dengan tenant-tenant kuliner dan pameran seni. Mendorong kepulihan ekonomi, menggeliatkan UMKM, menjadi peluang usaha dan membuka lapangan kerja untuk para pelaku kreatif dari berbagai sektor," kata Sandiaga Uno.
Bahkan, Sandiaga Uno tampak membeli minuman di Ramadhan Jazz Festival dan naik panggung untuk menyapa pengunjung yang datang.
Sandiaga Uno juga mengatakan akan optimis mendukung event-event lainnya.
"Alhamdulillah, ekonomi kreatif semakin maju, jadi semakin nggak sabar untuk mendukung event-event seperti ini lagi," kata Sandiaga Uno.
Masjid Cut Meutia yang jadi lokasi event Ramadhan Jazz Festival beralamatkan di Jalan Taman Cut Mutiah No.1, Kebon Sirih, Kecamatan Menteng, Kota Jakarta Pusat, Jakarta.
Tak hanya mengunjungi Ramadhan Jazz Festival, Sandiaga Uno juga menghadiri event Ramadhan lainnya di Jakarta, seperti Bazar UMKM Ramadhan Fest 2023.
Bazar UMKM Ramadhan Fest 2023 diselenggarakan di Kantor Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Jakarta.
Bekerja sama dengan Dharma Wanita Persatuan Kemenparekraf, bazar UMKM Ramadhan Fest 2023 akan berlangsung sepanjang bulan Ramadhan ini.
Acara tersebut menghadirkan ragam produk ekonomi kreatif mulai dari kuliner, kriya, hingga fesyen.
Produk unggulan UMKM yang hadir, misalnya dari brand lokal Batik Trusmi, Batik Umbul Tirta dan masih banyak lagi.
Beragam produk yang dihadirkan di bazar dapat menjadi pilihan bagi masyarakat dalam mencari kebutuhan Lebaran berkualitas.
Hal itu diungkapkan oleh Sandiaga Uno dalam sambutannya di acara peresmian bazar, seperti dikutip dari rilis resmi Kemenparekraf.
"Saya sangat mendukung kegiatan bazar Ramadhan ini karena menghadirkan berbagai produk UMKM," kata Sandiaga Uno.
"Masyarakat dapat mencari berbagai kebutuhan selama bulan Ramadhan juga Lebaran. Karena biasanya menjelang Lebaran kita perlu baju baru, juga perlu bawa oleh-oleh untuk mudik Lebaran," imbuhnya.
Di sisi lain, bazar juga menjadi ruang yang efektif bagi pelaku ekraf khususnya UMKM untuk memperluas pasar.
Meningkatnya kebutuhan masyarakat untuk memenuhi kebutuhan selama bulan Ramadhan menjadi peluang bagi para pelaku UMKM untuk meningkatkan penjualan.(Tribun-Video.com/TribunTravel.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Kagum dengan Ramadhan Jazz Festival ke-12 di Jakarta, Sandiaga Uno: Top Markotop
# Ramadhan Jazz Festival (RJF) # Sandiaga Uno # Masjid Cut Meutia
Reporter: Ariska Nur Choirina
Videografer: Dyah Ayu Ambarwati
Video Production: Abdul Salim Maula Safari Thoyyib
Sumber: Kompas.com
TRIBUN VIDEO UPDATE
Momen Sandiaga Uno Kejebak Banjir di Jaksel, Pilih Naik Transjakarta dan Numpang Mobil Dishub
Sabtu, 23 November 2024
TRIBUNNEWS UPDATE
Pernah Jadi Pasangan Anies, Kini Sandiaga Uno Berhadapan dukung RK-Suswon Ikut Jokowi dan Prabowo
Sabtu, 23 November 2024
Tribunnews Update
Cek Rumah Dinas sebelum Purnatugas, Sandiaga Uno Pastikan Sudah Siap Ditempati Menteri Berikutnya
Sabtu, 19 Oktober 2024
Tribunnews Update
Sandiaga Uno Sambut Kedatangan Wapres Laos Pany Yathotou di Jakarta Jelang Pelantikan Prabowo-Gibran
Sabtu, 19 Oktober 2024
Live Update
Menparekraf Sandiaga Prihatin Finns Gelar Pesta Kembang Api saat Warga Adat di Bali Gelar Upacara
Jumat, 18 Oktober 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.