Rabu, 14 Mei 2025

Nasional

Mendiang Eril Dinyatakan Lulus dari ITB, Ridwan Kamil Hadiri Langsung Wisuda Sang Putra

Sabtu, 8 April 2023 16:14 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil bakal menghadiri wisuda mendiang anak sulungnya, Emmeril Kahn Mumtadz pada Sabtu (8/4/2023) di Institut Teknologi Bandung (ITB).

Kabar ini diketahui melalui unggahan Ridwan Kamil di akun Instagram pribadinya, @ridwankamil.

Pria yang akrab disapa Kang Emil ini menjelaskan pihak ITB sudah menggelar sidang skripsi Eril sebanyak dua kali beberapa bulan setelah sang anak meninggal dunia.

Baca: Telah Meninggal, Emmeril Dinyatakan Lulus sebagai Sarjana ITB, Ridwan Kamil: Allah Menyanyangimu

Ridwan Kamil membeberkan proyek yang dijalankan sang anak bersama timnya untuk syarat kelulusan yaitu penciptaan teknologi scanning penyakit kulit menggunakan handphone.

Mantan Walikota Bandung itu pun mengungkapkan ijazah dan gelar yang diperoleh Eril adalah pemberian Tuhan untuk kemuliaan dan penghormatan kepada sang anak.

Baca: Muncul Mata Air di Dekat Makam Emmeril Kahn Mumtadz, Direncanakan untuk Air Minum Warga

Seperti diketahui, Eril dinyatakan meninggal dunia karena tenggelam saat berenang di Sungai Aare, Swiss pada 27 Mei 2022 lalu.

Eril pun baru diketemukan pada 10 Juni 2022 yang berlokasi tak jauh dari titik awal dirinya berenang.

Kemudian, Eril dimakamkan di lahan milik keluarga di Cimaung, Kabupaten Bandung pada 13 Juni 2022.

(Tribun-Video.Com/Tribunnews)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Ridwan Kamil Hadiri Wisuda Mendiang Eril di ITB Hari Ini

# Emmeril Kahn Mumtadz # Ridwan Kamil # Wisuda Eril

Editor: Ghozi LuthfiRomadhon
Reporter: Mei Sada Sirait
Video Production: Dandi Bahtiar
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved