Kabar Selebriti
Momen Amanda Manopo Datangi Lokasi Syuting Sinetron Ikatan Cinta, Pilih Waktu Saat Arya Saloka Libur
TRIBUN-VIDEO.COM - Aktris Amanda Manopo datangi lokasi syuting Sinetron Ikatan Cinta RCTI kala aktor Arya Saloka sedang cuti.
Diketahui saat kedatangan Amanda, pemeran Aldebaran tersebut kini sedang menunaikan ibadah umrah.
Suami Putri Anne tersebut absen syuting untuk sembilan hari ke depan.
Dari pantauan Banjarmasinpost.co.id melalui instagram Cika Waode, Rabu (5/4/2023), Amanda sang pemeran Andin datang untuk melepas rindu dengan para pemain Ikatan Cinta.
Baca: Aksi Manja Aliando Syarief ke Amanda Manopo Disorot, Kepergok Ingin Bersandar di Bahu sang Aktris
"Akhirnyaaaa halo sayang aku datang kesini, " ucap Cika.
Banyak hal yang dirindukan Amanda dari lokasi syuting tersebut termasuk merindukan catering di Beth Kasegaran Theresia Senior Living & Resort (BKT) .
"Aku kesini tuh nyariin catering, " sahut Amanda.
Sayangnya, saat itu catering belum datang ketika Amanda tiba di sana.
Baca: Santer Isu Arya Saloka Perang Dingin dengan dr Ekles akibat Amanda Manopo, sang Dokter: No Komen
" Catering sore belum ada, kangen ya ama catering BKT ya, " sambung Cika.
Dalam insta stories Cika, terlihat Amanda juga mencari keberadaan Sari Nila.
Sari merupakan pemeran Mama Rosa, ibu mertua Andin.
"Ma @sarinila16 d cariin @amandamanopo, " tulisnya.
Maklum, Amanda dan para pemain sinetron Ikatan Cinta lainnya telah menghabiskan waktu bersama selama dua tahun.
Artikel ini telah tayang di BanjarmasinPost.co.id dengan judul Amanda Manopo Tetiba Datangi Lokasi Syuting Ikatan Cinta RCTI, Pilih Waktu Saat Arya Saloka Cuti
# Kabar selebriti # Arya Saloka # Amanda Manopo # Ikatan Cinta
Video Production: Riko Pulanggeni
Sumber: Banjarmasin Post
Kabar Selebriti
Tampil Manglingi, Penampilan Luna Maya di Malam Resepsi Pernikahan Disorot, Dibalut Gaun Putih
22 jam lalu
Kabar Selebriti
Bertema Outdoor, Intip Potret Mewah Dekorasi Siraman Luna Maya di Bali, Bernuansa Adat Jawa
3 hari lalu
Kabar Selebriti
Hidup Sederhana di Kampung, Aksi Ayah Lesti Kejora Bikin Mie Ayam Sendiri Tuai Sorotan
5 hari lalu
Kabar Selebriti
Rela Habiskan Uang Ratusan Juta, Jordi Onsu Blak blakan Akui Operasi Plastik Hidung di Korea Selatan
6 hari lalu
Kabar Selebriti
Gaya Glamor Nagita Slavina saat Kumpul Bareng Geng Cendol Disorot, Pakai Aksesoris Mewah Rp 1,1 M
6 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.