Viral di Medsos
Sosok Devi, Pemenang Flash Sale Mobil dengan Harga Miring, Bayar Serupiah Dapat Agya
TRIBUN-VIDEO.COM - Beruntung! Tiga sosok ini berhasil mendapatkan flash sale mobil dengan harga sangat miring.
Pada Selasa 4 Maret 2023, Shopee menggelar event belanja bertajuk Shopee Big Ramadan Sale.
Dalam event belanja ini juga terdapat flash sale, yakni penjualan barang-barang tertentu dengan harga miring dalam waktu yang ditentukan.
Barang yang paling menarik minat konsumen adalah tiga unit mobil Agya yang dijual dengan harga super murah.
Lantas siapa yang berhasil mendapatkannya?
Konsumen beruntung pertama diketahui bernama Devia Anggraeni.
Devi berhasil mendapatkan flash sale mobil Agya dengan harga satu rupiah saja.
Hal ini diketahui dari unggahan di Instagram Devi, @deviaanggreini_.
Devi memamerkan potret dirinya memamerkan capture transaksi di Shopee yang menunjukkan ia membeli mobil Agya dengan harga satu rupiah.
Baca: Waspada Marak Penipuan yang Mencatut Nama Shopee lewat Grup WA, Begini Cara Menghindarinya
Baca: Sambut Tahun Baru Imlek, Bisa Dapat Bonus Promo ShopeePay Angpao hingga Rp 100 Ribu, Begini Caranya
"MasyaAllah TabarakaAllah.. rezeki bulan ramadhan tidak ada yang tahu..
iseng-iseng ikutan flash sale dapet agya 1 perak dari shopee,
terimakasih shopee, semoga makin jaya perusahaannya @shopee_id
#ShopeeBigRamadanSale #FlashSaleShopee," tulis Devi dalam unggahannya.
Melalui kolom komentar, Devi lantas menjelaskan mengikuti flash sale menggunakan iPhone 13.
Selain Devi, ada dua sosok lain yang juga seberuntung dirinya.
Seorang pria bernama Febbry Setiawan (23) juga berhasil mendapat flash sale mobil Agya dengan harga Rp 11 ribu.
Febbry Setiawan diketahui berasal dari Cimahi.
Menurut Febbry, ia sebenarnya tidak berniat mengincar mobil.
Namun siapa sangka dewi fortuna sedang berpihak padanya.
Saat tengah iseng-iseng ikut flash sale, Febbry justru dengan mulus berhasil mendapatkan mobil.
Mobil Agya yang ia beli itu didiskon hingga 99 persen lebih.
Febbry lantas memberi tips saat mengikuti flash sale agar bisa mendapatkan barang incaran.
"Intinya bismillah bro.
Ga ada trik-trik aneh-aneh, gua check out pas detik ke 2, pas puzzle harus tenang biar sekali langsung berhasil.
Gua pake IP 12 koneksinya pake First Media.
Sekian terimakasih," ungkap Febbry.
Sosok ketiga yang beruntung diketahui bernama Kurniawan Eko Anggoro.
Kurniawan berhasil membeli mobil Agya dengan harga hanya Rp 9 ribu.
Ia pun begitu bahagia dan menunjukkan capture transaksinya.
"Wagela hoki setahun sekali kepake boskuw, gak nyangka mimpi apa gw semalem bisa ke chekout.
Ditunggu paketnya ganteng@shopee_id
Terima kasih banyak BTW
#ShopeeBigRamadanSale
#FlashSaleShoppee," tulisnya di Instagram.(*)
Artikel ini telah tayang di Tribuntrends.com dengan judul BERKAH Ramadhan! Ini Sosok Devi, Gadis Viral Menang Flash Sale Mobil, Bayar Serupiah Dapat Agya
# Ramadan # Shopee # viral
Video Production: Fitriana Dewi
Sumber: Tribunnews.com
To The Point
Viral Video Pengumuman lewat Toa Masjid di Klaten Serukan Pemilik Tuyul Tobat & Tak Ambil Uang Warga
1 hari lalu
Terkini Nasional
Unggahan Terakhir Kolonel Antonius, Jadi Korban Ledakan Amunisi di Garut: Dikenal Family Man
1 hari lalu
Terkini Nasional
Rekaman Video Warga Salip-salipan Mendekat ke Titik Ledakan Amunisi di Garut, Aksi Picu Tanda Tanya
1 hari lalu
Live Update
Damkar Gerak Cepat Tolong Bocah yang Terkunci Dalam Mobil hingga Tampak Lemas di Sukoharjo
1 hari lalu
To The Point
Warga Berkelamin Ganda Nikahi Perempuan di Bone, Sempat Disangka Cinta Sesama Jenis, Ini Faktanya
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.