Minggu, 11 Mei 2025

Kabar Selebriti

Penampilan Elegan Luna Maya dengan Tas Seharga Ratusan Juta, Gayanya yang Modis Kerap Jadi Sorotan

Selasa, 4 April 2023 21:29 WIB
Tribun Jambi

TRIBUN-VIDEO.COM - Artis Luna Maya sering terlihat mengenakan pakaian yang memiliki potongan yang unik dan modern, dengan aksen yang cantik dan elegan.

Gaya fashion Luna Maya seringkali menggabungkan unsur-unsur fashion klasik dengan gaya yang modern dan edgy.

Tak heran jika mantan Ariel NOAH ini selalu curi perhatian dengan gaya fashionnya.

Artis cantik ini seringkali terlihat mengenakan tas mewah dari brand-brand ternama

Salah satunya adalah Hermes, brand fashion mewah yang terkenal dengan tas Birkin dan Kelly-nya.

Baca: Pamer Foto Mesra di Instagram, Luna Maya Diisukan Berpacaran dengan Sanjay Mulani: Mas Pacar Ya?

Model cantik ini juga terlihat mengenakan tas Birkin dan Kelly Hermes yang terkesan mewah dan elegan.

Seperti gayanya baru-baru ini yang menenteng sebuah tas Hermes dengan ukuran yang cukup besar.

Gayanya pun tak kalah modis dari artis lain, lo!

Penasaran seperti apa gaya Luna Maya kali ini?

Yuk, langsung saja kita intip tampilannya!

Luna Maya nampak tengah memamerkan mirror selfie yang ia unggah di Instagram Story.

Kala itu, ia mengenakan blazer ovesize dengan warna pink yang cocok dipadukan dengan warna hitam.

Untuk celananya, ia mengenakan sebuah straight pants hitam dan heels putih.

Baca: Jaga Penampilan Kulit saat Traveling, Luna Maya Bawa Sekoper Peralatan Skincare Seberat 2 Kilogram

Gaya rambutnya terlihart diurai dengan anggun.

Di tangannya nampak sebuah tas mewah dari Hermes berwarna hitam.

Yup, tas ini adalah Hermes Birkin 35 yang merupakan tas mewah yang sangat terkenal dan diincar oleh banyak sosialita di seluruh dunia.

Birkin 35 memiliki ukuran yang besar dengan panjang 35 cm dan lebar 18 cm, serta tinggi 25 cm.

Tas ini juga memiliki berbagai pilihan bahan dan aksen, dan salah satu pilihan yang paling terkenal adalah kulit Box.

Hermes Birkin 35 Black Box Leather with Gold Hardware adalah varian yang sangat populer dan menjadi salah satu pilihan favorit bagi para penggemar tas mewah.

Kulit Box yang digunakan pada tas ini terlihat sangat mewah dan berkelas, dengan tekstur yang halus dan warna hitam yang elegan.

Artikel ini telah tayang di TribunJambi.com dengan judul Intip Tas Hermes Luna Maya Seharga Ratusan Juta

# Kabar selebriti # Tas Mewah # Luna Maya # Artis Indonesia

Editor: Aditya Wisnu Wardana
Video Production: Riko Pulanggeni
Sumber: Tribun Jambi

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved