Rabu, 14 Mei 2025

Nasional

Gaya APA Mantan Mario Dandy saat Jadi Saksi Sidang AG, Pakai Headphone Sibuk dengan Laptop Ikut UTS

Selasa, 4 April 2023 16:08 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Gaya APA (19) saat hadir dalam persidangan dengan terdakwa AGH (15) menjadi sorotan.

Mantan kekasih dari Mario Dandy Satrio (20) itu tampak sibuk dengan laptop dan mengenakan headphone saat menjadi saksi dalam sidang penganiayaan David Ozora (19).

APA tampak tampil dengan kemeja putih bercelana hitam panjang dan sepatu kets saat hadir di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (4/4/2023).

Baca: Mario Dandy, Shane Lukas, dan APA Jadi Saksi Persidangan AG

Tangannya tak terlepas dari Macbook yang dibukanya.

Usut punya usut, APA tengah menjalani Ujian Tengah Semester (UTS).

Baca: Meski Bakal Ditolak Pihak David, AGH Tetap akan Jalani Musyawarah Diversi

Ia diketahui berstatus sebagai mahasiswi di sebuat kampus swasta.

Hal itu dikonfirmasi oleh penasihan hukum APA, Enita Adyalaksmita.

Meski demikian, Enita memastikan pihaknya akan tetap kooperatif dengan memenuhi panggilan sebagai saksi di persidangan AGH. (*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Gaya APA, Mantan Pacar Mario saat Jadi Saksi AG: Pakai Headphone hingga Sibuk Buka Macbook Ikut UTS 

# Mantan Pacar Mario Dandy # AGH # APA

Editor: Ghozi LuthfiRomadhon
Video Production: Febi Frandika
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #AGH   #Mantan Pacar Mario Dandy   #APA

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved