Rabu, 14 Mei 2025

Viral

Viral Beredar Es Krim Rasa Indomie Goreng, Dijual Terbatas hingga 24 April, Penasaran Coba?

Selasa, 4 April 2023 12:50 WIB
TribunStyle.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Indomie goreng sudah tidak asing lagi masyarakat Indonesia.

Bahkan, mie yang sudah beredar luas di Tanah Air itu juga begitu populer di sejumlah negara lain di dunia.

Namun baru-baru ini, publik dikejutkan dengan beredarnya es krim rasa indomie goreng.

Banyak yang mengira jika hal tersebut merupakan April Mop.

Baca: Kuliner Enak di Solo: Menikmati Sate Merah & Es Ketan Hitam Topping Ice Krim di Jalan Penumping

Pasalnya, video es krim indomie goreng dirilis pada 1 April atau tepat di hari April Mop, hari di mana banyak lelucon dan kebohongan bertebaran.

Produk es krim rasa mi goreng dianggap tidak lazim sehingga banyak orang meragukan kebenaran video tersebut.

Setelah disangka sebagai April Mop, PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk., selaku produsen Indomie, melalui akun Instagram @indofood.icecream membenarkan keberadaan produk tersebut.

Di unggahan terbaru, pihaknya menulis.

"Bukan prank, bukan April Mop. Ada yang baru dari Indofood Ice Cream!! CHOC ROCKS CONE INDOMIE!" tulisnya dikutip TribunStyle.com, Selasa, (3/4/2023).

Baca: Apa Sebenarnya Arti dari Kata Mixue Merk Es Krim yang Viral ?

Head of Corporate Public Relations Indofood, Nurulita Novi Arlaida membenarkan bahwa es krim rasa Indomie goreng merupakan produk asli dari Indofood Ice Cream.

“ChocRock Cone varian baru Indomie goreng merupakan produk dari PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk.

Ini adalah inisiatif inovasi dari Divisi Indofood Ice Cream," ujarnya dikutip TribunStyle.com dari Kompas.com, Selasa, (3/4/2023).

Sementara itu, Senior Brand Manager Indofood Ice Cream Leni Damayanty menjelaskan bahwa Indofood Ice Cream dan Indomie berkolaborasi meluncurkan es krim merek ChocRocks Cone varian baru.

Es krim itu dijual mulai per 1 April 2023.

"Varian baru yang unik, pertama, dan hanya satu-satunya di Indonesia," jelas Leni.

Indofood mengatakan ChocRocks Cone rasa indomie goreng dijual di gerai-gerai Indomaret secara terbatas pada 1-24 April 2023.

Tak hanya itu, ChocRocks Cone rasa indomie goreng dapat dibeli di supermarket dan toko-toko terdekat.

ChocRocks Cone rasa indomie goreng sendiri merupakan es krim susu dalam bentuk cone dengan rasa indomie goreng dan disertai taburan mi instan.

"Indofood Ice Cream meluncurkan ChocRocks Cone sebagai apresiasi kepada konsumen terutama para remaja dan dewasa muda yang selalu bereksplorasi mencari hal-hal dan tren baru, serta menikmati momen istimewa," kata Leni.

Indofood Ice Cream mengatakan bahwa produk ini merupakan es krim pertama dengan rasa gurih di Indonesia dan diproduksi dalam skala nasional.

Sebelumnya, video yang dirilis oleh direktur Indofood akun Instagram Axton Salim pada Sabtu (1/4/2023) viral lantaran ada es krim dengan rasa yang tidak biasa.

Hal ini menimbulkan banyak komentar di sosial media, bahkan dikaitkan dengan prank dan April Mop.

"Pas puasa di Bulan April ini, ada aja yang ngide makan indomie goreng pakai Es Krim.

Karena kepo, saya ikutan nyobain deh. Tapi yang kali ini es krimnya + indomie lebih seru nih.

Ada yang mau coba tidak?" tulis Axton dalam keterangan videonya.

Rupanya es krim dengan varian unik tak hanya diproduksi oleh PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk.

(TribunStyle.com/Jonisetiawan)

Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul VIRAL Es Krim Rasa Indomie Goreng, Dijual Terbatas Hanya Sampai 24 April, Seperti Apa Rasanya?

# Es Krim Rasa Indomie Goreng # Es Krim Viral # Indomie goreng

Editor: Ghozi LuthfiRomadhon
Video Production: Anggraini Puspasari
Sumber: TribunStyle.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved