Kabar Selebriti
Polosnya Rafathar Ungkap Alasannya Kapok Syuting Bareng Orangtua, Warganet Geleng Kepala
TRIBUN-VIDEO.COM - Rafathar Malik Ahmad mengaku kapok ikut syuting dengan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Hal tersebut lantaran Rafathar Malik Ahmad mengaku tak dibayar meski telah ikut syuting bareng orangtuanya.
Pengakuan Rafathar Malik Ahmad tersebut terungkap dalam video yang viral di media sosial.
Dalam video itu, Rafathar yang terlihat seperti baru bangun tidur mengungkap alasannya tak mau ikut syuting.
Baca: The Real Sultan Andara, Saldo ShopeePay dan Keranjang Milik Raffi Ahmad dan Nagita Bikin Salfok
"Aa udah enggak mau syuting lagi?" tanya staf di balik kamera yang merekam Rafathar seperti terlihat dari video viral yang diunggah akun @ningsih.rn17.
Rafathar terlihat menggelengkan kepalanya sebelum kemudian memberikan alasan.
"Enggak ah, aa tadi udah ke bawah, enggak dibayar," ucap Rafathar sambil meneguk minuman.
Video viral tersebut kemudian mendapat banyak komentar dari netizen.
"Habisnya Aa cuma cameo, munculnya sebentar doang secepat kilat," tulis @do_more21 disertai emoji tertawa.
"Ternyata Aa bisa lawak juga," tulis @neysakuuu.
"Cipung: Lu nongol cuma 5 menit gimana mau dibayar," tulis @arsyanisa2501.
Baca: Dituding Sosok Artis Inisial R, Hotman Paris Minta Raffi Ahmad Ikuti Strateginya dan Beri Jurus 3A
Seperti diketahui, Raffi Ahmad saat ini sedang syuting program acara sahur yang berlokasi di kediamannya.
Di program acara tersebut, Raffi biasanya muncul bersama istri dan kedua anaknya.
Namun tidak seperti Rayyanza, Rafathar cukup jarang terlihat di acara tersebut.
Sebelumnya Rafathar juga sempat viral karena mengomentari sahur pertama ayahnya di rumah setelah hampir 15 tahun selalu mengambil program sahur di luar rumah.
"Biasanya papa enggak pernah di rumah kan?" tanya Raffi dikutip dari akun @netmediatama.
"Iya, soalnya syuting. Kalau ini sahurnya (di rumah) karena syuting," jawab Rafathar yang langsung disambut dengan tawa.
Rafathar saat itu juga menolak muncul di televisi karena merasa dibohongi ayahnya.
"Sini salim dulu salim," kata Raffi saat melihat putranya.
"Ayo kita cari uang ikut syuting," lanjut Raffi sambil menarik Rafathar duduk di pangkuannya.
Namun Rafathar langsung berdiri dan berjalan menjauh.
"Kok enggak mau, sini sayang, hei, cari uang sayang, syuting," ujar Raffi berusaha membujuk.
"Enggak. Katanya cuma salim salim doang," jawab Rafathar.
(*)
Artikel ini telah tayang di TribunLampung.co.id dengan judul Rafathar Kapok Ikut Syuting Bareng Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Gegara Bayaran
# Rafathar # Kapok # syuting
Video Production: Rania Amalia Achsanty
Sumber: Tribun Lampung
Tribun Video Update
Bayu Skak Syuting Film Terbaru 'Cocote Tonggo' di Kota Solo, Akui Diberi Kemudahan selama Perizinan
3 hari lalu
Selebritis
Momen Manis Rafathar Peluk Baby Lily saat Baru Bangun Tidur Disorot Warganet Kakak Idaman
Selasa, 15 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.