Senin, 12 Mei 2025

Olahraga

Dikabarkan Sakit dan Dirawat di RS Mount Elizabeth, Ustaz Das'ad Latief Muncul Dukung PSM Makassar

Minggu, 2 April 2023 04:31 WIB
Warta Kota

TRIBUN-VIDEO.COM - Dai kondang Ustaz Dasad Latif yang sempat dirawat di rumah sakit Mount Elizabeth Singapura diberitakan sudah pulih.

Ia juga kini dikabarkan telah kembali ke tanah air.

Bahkan, Ustaz yang dikenal karena ceramahnya yang jenaka itu, tampaknya tahu bahwa tim sepak bola kesayangannya, PSM Makassar dipastikan menjadi Juara Liga 1 tahun ini.

Hal itu tampak dari unggahan akun Instagramnya @dasadlatif1212 pada Sabtu (1/4/2023).

Dalam foto tersebut, terlihat dai asal Makassar itu mengunggah foto para pemain PSM Makassar.

Baca: Profil Ustaz Dasad Latif, Penceramah Lucu yang Langsung Dakwah seusai Keluar dari Rumah Sakit

Tak ketinggalan, pelatih tim juga ada bersama dirinya yang mengangkat kedua tangan.

Di situ, ia terlihat bangga dan yakin bahwa PSM Makassar bisa menjadi juara.

Didukung dengan tulisan penuh dukungan darinya kepada tim PSM Makassar.

"Selamat psm, sekali psm tetap psm, hidup PSM," ujar Ustaz Dasad Latif di foto yang diunggahnya itu.

Lebih lanjut, unggahan dari Das'ad Latif ini pun mendapat perhatian dari para warganet.

Baca: Dikabarkan Sakit, Ustaz Dasad Latif Ungkap Penyebab Jamur di Paru-parunya, Hari Ini Pulang dari RS

Dalam kolom komentar unggahan, banyak warganet yang memberikan simpati simpati kepadanya.

Kebanyakan komentar berasal dari penggemar Das'ad Latief.

Mereka rata-rata memberi selamat dan mendoakan dai ini agar selalu sehat.

"Alhamdulillah Pak Ustadz, Syafakallah lekas sembuh ki," tulis warganet.

(Tribun-Video.com/tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Ustaz Das'ad Latif Bangga PSM Makassar Juara, Netizen: Selamat Stadz, Salam Hangat dari Jakmania

# Ustaz Dasad Latif # PSM Makassar # Liga 1

Editor: Fitriana SekarAyu
Reporter: Ninaagustina
Video Production: Dandi Bahtiar
Sumber: Warta Kota

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved